Follow Us

Cara Menyembunyikan Kontak Facebook di iOS 6

Sayz Lim - Kamis, 20 September 2012 | 23:49
Cara Menyembunyikan Kontak Facebook di iOS 6

Apple tidak berhenti mempermudah pengguna iOS saling berbagi. Integrasi salah satu jejaring sosial yang paling banyak digunakan saat ini, Twitter di iOS 5 merupakan sebuah fitur yang sangat berguna. Selain bisa berbagi langsung ke Twitter dari aplikasi Photos, di iOS 6 sekarang Anda dapat langsung tweet melalui Notification Center. Kemudahan dalam memberikan izin ke aplikasi pihak ketiga mendorong pengguna semakin aktif berbagi serta mengurangi gangguan harus memasukkan username dan password berkali-kali.

Kali ini Facebook mendampingi Twitter dan menjadi jejaring sosial kedua yang terintegrasi ke iOS. Berbeda dengan Twitter yang kekurangan data pribadi, Facebook kaya dengan data pribadi dari teman-teman di Facebook. Hal-hal umum yang sudah dimunculkan seperti tanggal ulang tahun, tempat kerja, nomor telepon, dan alamat tempat tinggal bisa dimasukkan ke dalam aplikasi Contacts. Tidak hanya itu, Events di Facebook sekarang juga bisa ditampilkan langsung pada Calendars.

Meskipun kesannya menyenangkan, sinkronisasi Facebook dengan Contacts menimbulkan sebuah masalah. Setiap teman di Facebook akan muncul di sebuah contact group. Hal ini tentu saja membuat Contacts penuh dengan kontak-kontak yang sebagian tidak dikenal. Untuk beberapa kontak yang menggunakan nama berbeda bahkan akan menjadi duplikat di Facebook.

Untuk menyembunyikan kontak yang berlebihan di Facebook pada iOS 6 ini dapat dilakukan dengan beberapa langkah berikut. Terdapat dua pilihan di mana yang pertama adalah menghilangkan sinkronisasi kontak Facebook, sedangkan yang kedua hanya menyembunyikan kontak-kontak dalam grup Facebook.

Mematikan Sinkronisasi Kontak Facebook

Jalankan Settings > Facebook dan hilangkan izin Calendars dan Contacts untuk menggunakan informasi dari Facebook. Langkah ini akan menghilangkan kontak-kontak yang muncul di Contacts sebelumnya. Tidak ada informasi yang hilang dari sisi Facebook sehingga Anda bisa menyalakan kembali kapan saja.

Menyembunyikan Kontak Facebook

Apabila Anda ingin mengganti melihat kontak Facebook sekali-kali di Contacts, maka menyembunyikan mereka bisa menjadi sebuah pilihan yang efektif. Cukup buka aplikasi Contacts dan pilih tombol Group di sisi kanan atas. Hilangkan centang pada All Facebook.

Apabila Anda memiliki beberapa grup di Facebook, seharusnya daftarnya akan lebih dari situ. Manfaatkan fungsi ini untuk mengatur siapa saja yang muncul di aplikasi Contacts.


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest