Follow Us

Apple A6 Menggunakan GPU Dengan Tiga Inti Prosesor

Hendra Saputra - Senin, 24 September 2012 | 13:10
Apple A6 Menggunakan GPU Dengan Tiga Inti Prosesor

Ketika merilis iPhone 5, Apple menyatakan bahwa iPhone 5 menggunakan prosesor A6 dengan kemampuan dan grafis 2 kali lebih cepat dibanding pendahulunya tanpa menyebutkan spesifikasi jelasnya.

Baru-baru ini, diperkirakan bila A6 memiliki CPU dengan 2 inti prosesor dan GPU berkekuatan 3 inti prosesor. Spekulasi ini diutarakan oleh AnandTech, bahwa iPhone 5 menggunakan 3 inti prosesor PowerVR SGX 543MP3 GPU. Sepertinya, perkiraan ini didasarkan dari penggunaan dual-core SGX 543MP2 pada prosesor A5 dan quad-core SGX 543MP4 pada A5X milik iPad 3rd Generation.

The [SGX 543MP3] is sort of the best of both worlds. You don’t take a huge die area penalty and at the same time don’t run at a significantly higher frequency, and you can get to that same 2x value.

The [SGX 543MP3] option is the most elegant and likely what Apple chose here

Dan spekulasi ini sepertinya benar. UBMTechInsight mengirimi AnandTech gambar SoC (System on Chip) dari prosesor A6 dengan 3 inti prosesor di dalamnya.

Lalu apa artinya ini bagi kita?

Artinya, iPhone 5 mulai menjadi ancaman bagi Xbox 360 dan Playstation 3. Hal ini dibuktikan ketika Real Racing 3 ditunjukan event 12 September yang lalu. Real Racing 3 memiliki model grafis dan bentuk mobil yang begitu realisitik. Kita juga dapat melihat pantulan mobil dibelakang kita dengan begitu halus pada game yang dibesut oleh EA tersebut karena dukungan real-time reflection.

Sebelumnya, iPad 2 dan iPhone 4S menggunakan Apple A5 dengan 2 inti prosesor. Setelah itu, iPad 3rd Generation menggunakan Apple A5X dengan 2 inti prosesor pada CPU dan 4 inti prosesor pada GPU.

[source site_name = “MacRumors” site_url = “http://www.macrumors.com/2012/09/21/apples-a6-chip-confirmed-to-carry-triple-core-graphics/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest