Follow Us

Ternyata iPod touch Baru Tidak Memiliki Ambient Light Sensor

Hendra Saputra - Selasa, 16 Oktober 2012 | 18:08
Ternyata iPod touch Baru Tidak Memiliki Ambient Light Sensor

Tahukah kamu bahwa ternyata iPod touch terbaru memiliki kekurangan yang cukup mengejutkan? Ya, ia tidak memiliki ambient light sensor atau sensor untuk menjalankan fitur auto brightness.

Hal ini baru disadari oleh salah seorang penulis GigaOm bernama Kevin Tofel. Ia menceritakan bahwa ketika membaca sebuah artikel di luar ruangan, artikel tersebut menjadi tidak terbaca sama sekali. Pada awalnya, ia menyangka bahwa perangkatnya itu rusak, atau terjadi gangguan. Tapi setelah melakukan penelitian lebih lanjut, ternyata diketahui bahwa Apple tidak menyertakan fitur tersebut di iPod touch terbaru! Wow…

Berikut gambar yang menunjukan bahwa ambient light sensor itu tidak terdapat di dalam iPod touch 5th gen.

Gambar pertama menunjukan bahwa ternyata fitur Auto Brightness tidak terdapat pada iPod touch 5th gen. Sedangkan gambar kedua menunjukan laman spesifikasi iPod touch 5th gen di situs Apple. Dalam tampilan tersebut, Apple ternyata memang tidak menyertakan Ambient Light Sensor ke dalam fitur sensor iPod touch 5th gen. Hal ini tentunya berbeda jika melihat kembali spesifikasi iPod touch 4th gen.

See? Apple sendiri tidak menuliskan adanya ambient light sensor dalam spesifikasi iPod touch 5th gen.

Jujur saja, saya sendiri cukup terkejut begitu mengetahui hal ini.

Seperti yang kita semua tahu, fitur ini sangat berguna bagi kebanyakan pengguna karena kemampuannya untuk menyesuaikan tingkat brightness dengan tingkat cahaya disekitar kita. Dan apabila fitur ini tidak disematkan ke dalam iPod touch 5th gen, apakah bisa dikatakan bahwa generasi terbaru iPod touch tersebut adalah sebuah versi downgrade?

Berikan pendapatmu di kolom komentar.

[source site_name = “GigaOm” site_url = “http://gigaom.com/mobile/apples-new-ipod-touch-takes-a-step-back-no-light-sensor/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest