makemac-logo.png

  • Register |
  • Login
  • NEWS
  • REVIEWS
  • GAMES
  • TUTORIAL
  • OPINION
  • ROUNDUPS
  • HOME
  • FEATURED
Kuswanto
Kuswanto

Founder dan penulis di MakeMac, merupakan seorang wirausahawan dan designer. Bekerja sebagai Chief Creative Officer di Petshopbox Studio. Filosofis desain Apple merupakan acuan hidupnya. Ikuti saya di: Google+, twitter @kuswanto

-

Menambahkan Social API, Mozilla Firefox 17 Menjadi Lebih Sosial

Kuswanto - Kamis, 22 November 2012 | 11:42 WIB

Mozilla dengan sistem rilis yang cepat kembali lagi meluncurkan update peramban Firefox versi 17 yang memberikan sedikit arahan baru bagi peramban yang dulu sangat populer.

Firefox sepertinya mengarah ke ranah peramban sosial dengan fitur Social API. Dengan Social API website sosial dapat memunculkan toolbar dan sidebar sosial. Bagi yang ingin mencoba Social API, Anda dapat mengetesnya dengan mengaktifkan Social API Facebook dengan mengunjungi halaman Messenger for Firefox. Setelah diaktifkan, akan muncul toolbar dan sidebar Facebook.

Toolbar tersebut akan tetap ada walaupun Anda tidak sedang membuka Facebook. Bagi yang gemar berfesbuk fitur ini bisa menjadi sebuah angin segar, Anda dapat terus mengawasi update terbaru lebih cepat. Tapi bagi bukan pengguna aktif Facebook, fitur kali ini bisa Anda lewatkan saja. Tampaknya Social API juga mendukung Growl, karena beberapa kali saya menerima notifikasi melalui Growl.

Fitur Social API secara sistem mirip dengan yang dilakukan oleh extension sosial untuk Firefox. Saya agak penasaran bagaimana penerapan Social API selanjutnya. Mengingat banyak peramban lainnya yang merangkul ranah sosial tapi tidak pernah sukses, seperti peramban Flock.

Apakah Anda tertarik dengan fitur Social API Mozilla Firefox? Kami ingin mendengar pendapat Anda.

[source site_name = “Mozilla” site_url = “http://blog.mozilla.org/blog/2012/11/20/firefox-introduces-new-social-api-and-previews-integration-with-facebook”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Video Pilihan

Penulis : Kuswanto
Editor : Kuswanto
  • Firefox

  • Mozilla

PROMOTED CONTENT

YANG LAINNYA

News

Rumor MacBook Air 2021: Desain Tipis dan Ringan, Mendukung MagSafe

2 Jam yang lalu
Roundups

Katalog Aplikasi dan Games Mingguan: Dadish 2, Headland, ClipDrop

1 Hari yang lalu
News

(Rumor) Headset AR/VR Apple Bakal Dijual Rp4 Jutaan, Rilis 2022

2 Hari yang lalu
News

Apple Bereskan Berbagai Masalah di Update macOS Big Sur 11.2 RC

2 Hari yang lalu
News

Update iOS 14.4 Segera Rilis, Simak Daftar Fitur dan Perbaikan

3 Hari yang lalu

Terpopuler

  • 1
    Roundups
    Katalog Aplikasi dan Games Mingguan: Dadish 2, Headland, ClipDrop
x

GridNetwork

Beauty Date Bobo Bolanas Bolasport BolaStylo Cerdas Belanja CewekBanget Fotokita Grid Fame Grid Games Grid Health Grid Hot Grid Motor Grid Pop Grid Star Grid.ID Gridoto Hai HIts Hype iDEA Info Komputer Intisari Jip.co.id Juara Kids Kitchenesia MakeMac Motorplus Nakita National Geographic Nextren Nova Otofemale Otomania.com Otomotifnet.com Otorace Otoseken Parapuan Sajian Sedap Sosok Sportfeat Stylo Suar SuperBall Video Wiken Gridstore.id Gridvoice GRID Story Factory Gramedia.com Gramedia Digital KG Media

Hak Cipta © Makemac.Com 2021 Management About us Editorial Privacy Pedoman Media Saber Contact