Follow Us

Perbandingan Benchmark iMac 2012, iMac 2011, dan Mac mini 2012

Hendra Saputra - Senin, 03 Desember 2012 | 16:04
Perbandingan Benchmark iMac 2012, iMac 2011, dan Mac mini 2012

Benchmark dari iMac terbaru telah dirilis oleh John Poole dari Primate Labs. Tidak hanya merilis benchmark, mereka juga merangkum serta menyimpulkan perbandingan antara iMac baru dengan iMac versi terdahulu.

Dari perbandingan yang mereka lakukan itu, diketahui iMac 21.5“ 2012 dengan prosesor Intel i7 (4 inti prosesor) berhasil menandingi kemampuan dari iMac 27” tahun 2011 dengan prosesor yang sama. iMac terbaru mendapatkan nilai 12447, sedangkan iMac tahun 2011 tersebut, memperoleh nilai 11410 saja.

Hal yang sama juga terjadi pada iMac 21.5" 2012 dengan prosesor Intel i5 (4 inti prosesor). Nilai benchmarknya berada di urutan teratas dari jajaran iMac dengan prosesor yang sama. Meskipun begitu, tetap saja urutannya berada di bawah iMac 2011 dengan prosesor Intel i7. Hal ini tentunya wajar mengingat kemampuan prosesor i5 yang berada di bawah i7.

Dalam rangkumannya, Primate Labs juga melakukan perbandingan antara iMac 2012 dengan Mac mini terbaru. Dan hasil yang mengejutkan, terjadi.

Meski iMac 21.5“ 2012 dengan prosesor Intel i7 (4 inti prosesor) berhasil bertengger di urutan pertama, tapi Mac mini 2012 dengan prosesor Intel i7 (4 inti prosesor) berhasil menandingi kemampuan dari iMac 21.5” 2012 dengan prosesor Intel i5 (4 inti prosesor).

Hasil tersebut menunjukan bahwa Mac mini mendapat nilai 11595, sedangkan iMac dengan prosesor i5 tersebut, hanya memperoleh nilai 9071 saja.

Ini berarti, Mac mini dengan harga yang lebih murah, memiliki kemampuan yang lebih baik daripada iMac 2012 dengan i5.

Cukup menarik memang, mengingat Mac mini dengan kualitas high-end, dibanderol oleh Apple dengan harga $799, sedangkan iMac 2012 i5 high-end memiliki harga $1,499. Hampir 2x lipat harga iMac terbaru, tapi Mac mini, di balik kemungilan tubuhnya, menghadirkan kemampuan yang lebih besar daripada iMac 2012.

Memang, mungkin kamu akan berpendapat kalau membeli iMac, kamu akan mendapatkan layar, GPU, serta desain tipis nan menawan, tapi bayangkanlah, di balik keminimalisan Mac mini kamu akan mendapatkan kemaksimalan dari perangkat tersebut.

Jadi bingung harus pilih yang mana?

Beritahu kami pilihanmu. Apakah kamu tetap memilih iMac? Atau malah beralih ke Mac mini?

[source site_name = “Primate Labs” site_url = “http://www.primatelabs.com/blog/2012/11/imac-215-late-2012-benchmarks/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest