Follow Us

Perbedaan Sleep Mode di Energy Saver

Sayz Lim - Rabu, 16 Januari 2013 | 18:27
Perbedaan Sleep Mode di Energy Saver

Kemarin saya baru membahas Sleep No More, sebuah aplikasi cantik dan gratis yang bisa menunda jadwal sleep sebuah Mac. Tetapi tahukah kamu sleep mode di Mac ada 2 jenis yang dikenal dengan: Display Sleep dan System Sleep. Apa perbedaan kedua sleep dan kapan kita harus menggunakannya?

Bila kamu memperhatikan halaman pengaturan Energy Saver, maka di sana akan ada pengaturan untuk menentukan lama waktu yang diperlukan sebelum memasuki Computer Sleep dan Display Sleep. Berikut ini adalah penjelasannya:

  • Display Sleep: Ketika display sleep terjadi, layar menjadi gelap, tetapi semua aplikasi yang berjalan tetap akan aktif. Biasanya sleep jenis ini diaktifkan ketika kamu ingin mematikan layar Mac saja tanpa menganggu proses yang sedang berjalan, misalnya proses pengunduhan. Kamu dapat menggunakan shortcut Control+Shift+Power/Eject untuk mengaktifkan display sleep.
  • Computer Sleep: Disebut juga dengan System Sleep, pada keadaan ini layar akan menjadi gelap, semua aktivitas aplikasi ditunda, dan CPU berhenti berputar. Setiap keadaan Mac akan ditulis ke dalam virtual memory, sehingga akan sedikit lambat bila diaktifkan pada Mac yang menggunakan hard disk. Sleep mode ini hampir tidak menggunakan tenaga baterai. Kamu dapat mengaktifkannya dengan melipat MacBook atau menekan Command+Option+Power/Eject.
Menggunakan sleep mode dengan benar dapat mecegah terjadi kesalahan yang umum terjadi. Kalau kamu sedang mengunduh sebuah file berukuran besar dan memilih computer sleep, maka proses pengunduhan tentu saja akan berhenti atau bahkan gagal. Kadangkala kamu cuma menginginkan layar Mac mati sebentar, maka display sleep adalah pilihan yang tepat karena menyalakannya kembali menjadi singkat. Mengetahui yang mana perlu diaktifkan adalah inti dari pemahaman fungsi ini.

Selain yang sudah disebutkan di atas, masih ada hard disk sleep. Biasanya ini diaktifkan ketika Mac tidak mengalami aktivitas apapun dalam kurun waktu tertentu. Mode ini tidak bisa diaktifkans secara manual karena ia akan deteksi sendiri apakah Mac sedang memiliki aktifitas. Sebaiknya mode ini dinyalakan ketika menggunakan battery power.

Biasanya saya menentukan display sleep ke 15 menit dan computer sleep ±45 menit. Perlu diingat bahwa display sleep tidak akan aktif apabila ada interaksi dari keyboard, mouse, atau trackpad. Tetapi bila ditinggalkan selama 15 menit, layar akan menjadi gelap, aplikasi tetap jalan. Sedangkan system sleep tidak akan pernah aktif apabila ada proses aktif yang sedang berjalan.

Setelah memahami perbedaan masing-masing sleep mode, sekarang coba ke halaman pengaturan Energy Saver dan ubah sesuai kebutuhan.


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest