Follow Us

Rahasia Untuk Meningkatkan Performa Games di Mac

Sayz Lim - Senin, 11 Maret 2013 | 16:09
Rahasia Untuk Meningkatkan Performa Games di Mac

Dengan diluncurkannya League of Legends buat Mac beberapa minggu lalu, penggguna Mac mempunyai semakin banyak pilihan game kelas berat yang dapat dimainkan tanpa bergantung pada Bootcamp. Setidaknya keluhan bahwa Mac tidak dapat memainkan game-game keren menjadi berkurang.

Untuk melengkapi kebahagiaan para gamers di Mac, maka saya akan membagikan sebuah rahasia untuk memaksimalkan pengalaman memainkan games di Mac. Rahasianya adalah membuat akun terpisah khusus buat memainkan game. Nah, yang sudah tahu silakan berhenti membaca dan melanjutkan aktifitas seperti biasa, sedangkan yang belum tahu mungkin ingin mengetahui alasannya.

Sebagian besar pengguna Mac yang saya temui terkenal dengan boros dalam memanfaatkan RAM. Berbagai jenis aplikasi, baik dipakai atau cuma dipajang, selalu dalam keadaan aktif. Biasanya mereka tidak tahu apa yang terjadi di latar belakang sehingga RAM yang tersisa hanya sedikit. Kalau kamu menjalankan game—yang terkenal menguras banyak RAM—dalam kondisi kritis begini, maka Mac akan menjadi lambat dan game menjadi kurang responsif.

Satu cara untuk memperbaiki kekurangan tersebut adalah mematikan semua aplikasi yang aktif sehingga RAM bisa disisihkan buat game yang akan dimainkan. Tetapi mematikan setiap aplikasi satu per satu bukanlah sebuah hal yang mudah. Apalagi bagi pemula yang tidak terbiasa dengan Activity Monitor, justru itu mempersulit keadaan. Oleh karena itu, cara termudah adalah membuat sebuah akun terpisah yang benar-benar baru khusus buat memainkan game. Berhubung akun baru tidak mempunyai login items, maka ia dapat memanfaatkan semua sumber daya yang tersedia di Mac buat game-game, membawakan pengalaman bermain yang lebih lancar.

Sekarang kamu sudah mengetahui rahasia meningkatkan kinerja games di Mac. Buat yang belum mengetahui cara membuat akun baru tidak perlu panik. Berikut langkah-langkah membuat akun baru di Mac.

  1. Buka System Preferences » Users & Groups.

  2. Nyalain gembok di pojok kiri bawah apabila pengaturan masih dalam keadaan terkunci.

  3. Pilih tombol tambah untuk membuat akun baru.

  4. Masukkan pengaturan sesuai yang diminta. Biasanya saya menjadikan akun terpisah sebagai Standard Account tanpa ada hak akses Administrator. Hal ini untuk memperketat keamanan saja.

Selain bisa memaksimalkan kinerja games, kamu juga mempunyai dua ruang kerja yang jelas. Satunya buat memainkan games, satunya lagi buat kerja. Bagaimana menurutmu? Ada tambahan tips untuk meningkat kinerja games di Mac?


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest