Follow Us

Apple Menjual Varian iMac 2012 Dengan Vesa Mount Adapter Kit

Hendra Saputra - Jumat, 15 Maret 2013 | 14:54
Apple Menjual Varian iMac 2012 Dengan Vesa Mount Adapter Kit

Apple kini menawarkan iMac 2012 yang sudah terpasang VESA Mount Adapter. Bagi kamu yang belum tahu, VESA Mount Adapter adalah penghubung antara iMac terbarumu itu dengan braket TV, sehingga kamu bisa memasangkan iMac tersebut di dinding.

Seperti berita yang kami kutip dari MacRumors, Apple memberikanmu keleluasaan untuk memilih antara iMac standard ataukah iMac with VESA Mount. Jika kamu memilih untuk menggunakan VESA Mount Adapter, kamu harus merogoh kocek lebih sebesar $40 (hampir 400 ribu rupiah) untuk mendapatkan iMac 2012 with VESA Mount.

Program ini pertama kali ditemukan oleh MacWorld UK, dan berikut kutipannya:

The iMac with Built-in VESA Mount Adapter is ready to pair with your favorite VESA-compatible wall mount, desk mount, or articulating arm (sold separately). This iMac doesn’t include a stand, so a mount is required. If you don’t already have a mount, you can purchase one when you configure your iMac.

Sebelumnya diberitakan bahwa iMac terbaru tidak memiliki kompatiblitas dengan VESA Mount.

Saat itu, salah satu representasi Apple mengirimkan email kepada konsumen dan mengatakan bahwa iMac 2012 saat ini masih belum mendukung VESA Mount Adapter Kit. Dan dengan hadirnya iMac terbaru dengan dukungan terhadap aksesoris tersebut, petunjuk di balik kalimat ‘at this time’ yang dilontarkan sang representatif terjawab sudah.

[source site_name = “MacWorld UK|via MacRumors” site_url = “http://www.macworld.co.uk/mac/news/?newsid=3435134|http://www.macrumors.com/2013/03/14/apple-now-offering-imacs-equipped-with-vesa-mount-adapters-as-40-upgrade/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest