Follow Us

iCloud Adalah Layanan Cloud Yang Paling Banyak Digunakan di US

Hendra Saputra - Jumat, 22 Maret 2013 | 16:27
iCloud Adalah Layanan Cloud Yang Paling Banyak Digunakan di US

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Strategy Analytics (via BGR), iCloud dinobatkan sebagai layanan cloud dengan pengguna paling banyak di US.

Dari riset yang mereka lakukan terhadap 2.300 koresponden tersebut, diketahui 27% nya adalah pengguna iCloud, sedangkan di posisi kedua adalah Dropbox dengan total pencapaian 17%. Selain itu, posisi ketiga ditempati oleh Amazon Cloud Service dengan prosentase 15% dan diposisi keempat, ada Google dengan 10%.

Badan riset itu juga menuturkan bahwa iCloud lebih banyak digunakan oleh perempuan sedangkan layanan cloud Google dinominasi oleh para laki-laki.

Apple is dominating the cloud storage wars, followed by Dropbox, Amazon and Google according to Strategy Analytics ‘Cloud Media Services’ surve. In a recent study of almost 2,300 connected Americans, Strategy Analytics found that 27% have used Apple’s iCloud followed by 17% for Dropbox, 15% for Amazon Cloud Drive and 10% for Google Play (see chart).

Sebelumnya, Strategy Analytics adalah yang mengumumkan bahwa Apple telah mendepak Samsung sebagai vendor ponsel nomor 1 di US, berikut iPhone 4S sebagai ponsel dengan penjualan terbaik di dunia. Mereka juga pernah mengumumkan bahwa tingkat loyalitas konsumen terhadap iPhone telah menurun.

[source site_name = “BGR” site_url = “http://bgr.com/2013/03/21/icloud-most-popular-cloud-storage-service-389443/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest