Follow Us

Ulasan Wunderlist Versi Pro Yang Ditunggu-tunggu

Kuswanto - Jumat, 26 April 2013 | 09:30
Ulasan Wunderlist Versi Pro Yang Ditunggu-tunggu

Yang saya tunggu-tunggu akhirnya telah tiba. Yaitu, Wunderlist versi Pro yang baru saja diluncurkan oleh Wunderkinder.

Wunderlist sudah menjadi aplikasi to-do pilihan semenjak versi keduanya diluncurkan menggantikan Reminders. Saya memilih Wunderlist karena mendukung multiplatform, yang menjadi nilai plus besar atas Reminders yang hanya tersedia untuk produk Apple.

Wunderlist Pro bukanlah aplikasi versi lain dari Wunderlist. Tapi, merupakan sebuah sistem berlangganan untuk membuka fitur-fitur tambahan yang tidak didapatkan pada versi akun gratis. Untuk menjadi Pro, Wunderkinder memasang harga langganan sebesar Rp49000.

Dengan Wunderlist Pro kamu akan mendapatkan fitur tambahan berikut ini.

Assign to team member

Setiap task list di Wunderlist dapat disharing kepada rekan-rekanmu. Dengan versi Pro kamu dapat menunjuk siapa yang bertanggung jawab akan suatu tugas. Sebelum ada versi pro saya memakai konteks @namaorang untuk delegasi tugas. Delegasi kepada anggota tim merupakan fitur-fitur yang sangat ditunggu-tunggu. Rekan yang ditunjuk akan melihat bahwa tugas tersebut ditujukan untuknya terlepas akun gratis atau pro.

Satu hal yang kurang dari fitur Assign, terlalu mengandalkan avatar. Apabila temanmu tidak mempunyai Avatar, tidak bisa mengenalinya, kamu harus klik tugas tersebut untuk membuka informasi detil dan melihat nama orang yang ditugaskan.

Unlimited subtasks

Subtask yang dapat memecah suatu tugas besar kedalam tugas-tugas kecil. Subtask sangat membantu dalam membuat tahapan suatu tugas besar. Dengan versi pro, kamu dapat membuat subtasks tanpa batas. Pada versi gratis, seingat saya sekitar 20-an.

New backgrounds

Bukan fitur baru, hanya tambahan gambar latar belakang yang bisa kamu pilih untuk memperindah Wunderlist.

Fitur pro yang akan datang

Wunderkinder menjanjikan beberapa fitur baru yang akan luncurkan kemudian, yaitu kemampuan untuk menyematkan file kesuatu tugas. Saya sudah tidak sabar dengan fitur yang satu ini.

Fitur baru bagi non-pro

Dengan diluncurkannya akun Pro, aplikasi Wunderlist versi OS X dan iOS mendapatkan update yang tersedia juga untuk akun gratis.

Terdapat sebuah bilah baru dibagian bawah yang disebut sebagai Action Bar. Pada Action Bar, kamu bisa mengurutkan tugas-tugas berdasarkan alfabet, tenggat tanggal atau nama team. Selain itu ada juga tombol untuk mengirimkan tugas melalui email. Bagi yang oldskool, ada juga tombol untuk mencetak tugas. Yang terakhir ada tombol menambahkan tim baru.

Mengenai harga

Berdasarkan blog postnya, harga yang dipilih merupakan hasil survey yang sudah dilakukan oleh Wunderkinder. Harga yang diberikan untuk akun Pro sangat sesuai, mengingat sekarang Wunderlist dapat menjadi aplikasi project manajemen sederhana yang dapat dinikmati oleh OS apapun dan dimanapun.

Wunderlist Pro sudah bisa dinikmati oleh pengguna Mac, iPhone dan iPad dan versi web. Versi Windows dan Android akan menyusul.

Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Kuswanto

Latest