Follow Us

Shiny Groove: Putar dan Susun Koleksi Lagu Grooveshark di Mac

Sayz Lim - Jumat, 17 Mei 2013 | 14:03
Shiny Groove: Putar dan Susun Koleksi Lagu Grooveshark di Mac

Lagu yang tepat bisa menenangkan hati dan pikiran, sekaligus juga meningkatkan semangat dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari. Sekarang mendengarkan lagu bisa dengan cuma-cuma. Yang mempunyai akses Internet cenderung mendengarkan lagu secara online melalui layanan seperti Spotify, Rdio, dan Last.fm.

Salah satunya adalah Grooveshark, sebuah layanan di mana kamu bisa mengunggah lagu dan membuat playlist pribadi secara online. Sayangnya kamu hanya bisa memutar lagu menggunakan browser dan tidak dapat memanfaatkan kelebihan keyboard Mac dalam mengendalikan lagu yang sedang diputar.

Shiny Frog, pengembang aplikasi ternama Delibar, merilis Shiny Groove secara resmi di situs mereka dan Mac App Store. Shiny Groove adalah aplikasi yang berfungsi untuk memainkan lagu di Grooveshark langsung dari dalam aplikasi tanpa harus bergantung pada peramban seperti Safari, Chrome, maupun Firefox.

Pada dasarnya Shiny Groove membuka situs Grooveshark dari dalam aplikasi. Jadi perubahan pada situs Grooveshark akan terlihat langsung di Shiny Groove. Bagi yang tidak memasang Flash di Mac, maka tampilan yang terlihat adalah versi HTML5 yang lebih sederhana. Sign in ke dalam akun Grooveshark untuk memainkan lagu-lagu yang sudah pernah kamu simpan dalam playlist.

Kenyamanan menggunakan Shiny Groove terletak pada kontrol langsung ke Play/Pause, Next, Previous yang terintegrasi dengan media keys Mac — tombol F7–F9. Daripada harus membuka Shiny Groove, cukup tekan salah satu tombol untuk mengendalikan Grooveshark.

Antarmuka Shiny Groove yang indah juga sudah mendukung layar Retina. Ia mempunyai mode mini player yang akan menampilkan animasi membalik cover album saat berpindah lagu. Algoritma pencarian cover albumnya berusaha menemukan artwork yang paling pas. Memyembunyikan mini player bisa menggunakan motion shake, tetapi jauh lebih mudah memilih lambang aplikasi di menu bar.

Kesimpulan

Shiny Groove adalah aplikasi yang berguna bagi pengguna berat Grooveshark. Ia mengurangi keharusan menjalankan Grooveshark di peramban, mengintegrasikan Grooveshark dengan Mac melalui media keys, dan menawarkan pengalaman yang menyenangkan. Satu tips bagi pengguna baru, biarkan Shiny Groove di Dock karena lambangnya akan berubah sesuai kondisi lagu yang dimainkan.

Shiny Groove tersedia dalam dua versi, yaitu versi App Store dan Non-App Store. Versi App Store menawarkan fitur yang terbatas, sedangkan versi situs mereka memiliki integrasi yang lebih baik. Yang masih ragu-ragu bisa mencoba Shiny Groove secara gratis selama 14 hari.

Download · Harga:

Website | Download | Harga: $3.99


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest