Follow Us

Pendiri BlackBerry: BBM Akan Merajai Sektor Chatting di iOS

Hendra Saputra - Kamis, 23 Mei 2013 | 12:59
Pendiri BlackBerry: BBM Akan Merajai Sektor Chatting di iOS

Pendiri BlackBerry (sebelumnya Research in Motions atau RIM) Mike Lazaridis menyatakan bahwa para pengguna iPhone yang selama ini setia dengan iMessage, akan beralih ke BBM begitu layanan ini tersedia saat musim panas nanti.

Ia mengutarakan bahwa BBM adalah layanan wireless social-networking yang menawarkan pengalaman pengguna paling menarik saat ini. Ia juga menyatakan bahwa Thorsten Heins sangat percaya diri dengan ekspansi yang dilakukan BBM saat ini.

“BBM is by far the most compelling wireless experience and wireless social-networking environment,”

“He’s speaking to the confidence he has in the platform,” Lazaridis said. “Not only is BlackBerry back in a big way with BB10, he’s also showing he can expand that vision to other platforms.”

Meskipun aksi ekspansi platform oleh BlackBerry bisa dikatakan sebagai sebuah hal besar yang terjadi tahun 2013, namun langkah ini masih bersifat gambling. Pasalnya, di platform iOS dan Android, saingan BBM seperti WhatsApp, LINE dan layanan messaging lainnya sudah lebih dulu merebut hati para pengguna.

Saya sendiri masih berpikir hal yang sama dengan yang saya ungkapkan dalam artikel ‘dampak kehadiran BBM di iOS dan Android’ beberapa waktu lalu. Jika BBM mampu membuktikan bahwa layanannya lebih baik dari segi fitur dan beragam sektor penting lainnya, BBM memiliki kesempatan buat merebut hati para pengguna di platform iOS maupun Android.

Apakah kamu akan berpindah dari iMessage dan mulai menggunakan BBM?

[source site_name = “Bloomberg” site_url = “http://www.bloomberg.com/news/2013-05-21/blackberry-founder-says-iphone-users-will-embrace-messaging-app.html”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Hendra Saputra

Latest