Follow Us

Hot Mess: Jadilah Robot Yang Bisa Padamkan Api Secepat Mungkin

Hendra Saputra - Selasa, 12 November 2013 | 13:39
Hot Mess: Jadilah Robot Yang Bisa Padamkan Api Secepat Mungkin

Game-game baru dan menarik terus bermunculan buat iOS, salah satunya adalah Hot Mess. Dalam game yang hadir buat iPhone, iPad dan iPod touch ini, kamu akan berperan sebagai sebuah robot pemadam kebakaran yang bertugas, memadamkan api yang berkobar di dalam hotel.

Tidak sulit memainkannya. Robot di dalam game ini berjalan secara otomatis. Tugasmu hanya untuk mengendalikan arahnya saja, sambil menyirami api hingga padam. Tapi jangan sampai kamu kehabisan air, ya.

Baca juga: Game Lokal Besutan Tinker Games, Hadir Dalam Bahasa Jepang

Hot Mess mengusung tampilan 8-bit, membuatnya terlihat sederhana dan terkesan old school. Alih-alih terlihat jelek, hal tersebut malah membuat Hot Mess terlihat lebih lucu.

Penilaian dalam game ini sendiri didasarkan pada berapa lama waktu yang kamu habiskan buat menyelesaikan sebuah stage. Semakin cepat maka semakin baik. Adu nilai yang kamu raih dengan nilai teman-temanmu dan lihat, siapa yang paling mahir dalam memainkan hot mess.

Take your time through a few different hotels, extinguishing fires with the utmost caution and care.

  • Scrolling digital color – the screen moves as you do!
  • Auto-movmement lets you concentrate on other things, like what’s going on tonight
  • Synaesthesic computer audio by legendary shredder Eric Guenther
  • Global Leaderboards use the familiar “base–10” number system
  • Experience is segmented into discrete stages, in a way real life can never be
Game ini dikembangkan oleh Nicholas Ralabate. Dan jika kamu penasaran akan game playnya, berikut kami hadirkan video permainannya yang dipublikasikan oleh TouchGameplay:

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Tertarik? Unduh Hot Mess lewat tautan yang kami sematkan di bawah ini.

Download HOT MESS ร‚ยท Harga: Gratis


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest