Follow Us

Review MenuBar Stats: Statistik Sistem OS X Dengan Notifikasi

Kuswanto - Kamis, 30 Januari 2014 | 10:10
Review MenuBar Stats: Statistik Sistem OS X Dengan Notifikasi

MenuBar stats adalah sebuah aplikasi yang dapat menampilkan data penggunaan hardware di Mac dengan format yang mudah dimengerti. Aplikasinya berdiam di Menu baru, dan mempunyai fitur lain yang bakal berguna bagimu.

Pengguna Mac kawakan biasanya mengawasi performa Mac bisa lewat Activity Monitor. Dengan tetap mengawasi penggunaan resource Mac, bisa menghindari overheating. Melihat statsistik CPU, Memory, lalu lintas Network, baterai dan penggunaan hard disk menggunakan Activity Monitor bagi yang awam mungkin terasa sangat banyak informasi yang belum tentu dibutuhkan. Aplikasi pihak ketiga mampu menampilkan data-data penggunaan tersebut dengan lebih sederhana tapi tetap informatif.


Baca Juga: Cara Memperbaiki Isu Overheat di OS X


Tampilan MenuBar stats seperti ini. Kamu bisa memilih beberapa warna jendelanya melalui jendela Preferences Menu Bar stats.

Bagian-bagian statsistik disebut sebagai modul. Menu Bar stats saat ini mendukung modul CPU, Memory, Network, Battery dan Disk. Untuk versi terbaru modul Disk harus kamu aktifkan terlebih dahulu di jendela Preferences.

MenuBar stats mendukung notifikasi penggunaan Baterai. Misalnya memberikan notifikasi ketika baterai tinggal 30% kemudian memberikan pemberitahuan setiap turun 5%. Atau kamu juga bisa mengaktifkan notifikasi MagSafe. Fitur Notifikasi, merupakan nilai plus dari MenuBar sSats.

Bagi yang ingin mengawasi kinerja OS X dengan tampilan sederhana, MenuBar stats merupakan aplikasi yang bisa kamu install tanpa pikir panjang. Karena, MenuBar statss dibandrol dengan harga Rp.0.

Download MenuBar Stats ร‚ยท Harga: 75000


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Kuswanto

Latest