Follow Us

Neurocam: Jadikan iPhone Sebagai Pembaca Otakmu

Bagus Hernawan - Selasa, 11 Februari 2014 | 18:32
Neurocam: Jadikan iPhone Sebagai Pembaca Otakmu

Sebuah perusahan bernama Neurowear dari Jepang membuat sebuah penemuan baru untuk perangkat wearable device pendamping iPhone bernama Neurocam.

Neurocam didesain untuk dipakai di kepala sebagai dock buat iPhone yang posisinya terletak sangat dekat dengan telinga sebelah kanan. Sebuah kaca proyeksi akan mengarahkan kamera iPhone ke sisi depan yang dapat merekam kegiatan kamu dengan sudut pandang normal setinggi posisi mata. Sebagai gambaran, lihat dahulu videonya berikut ini:

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Neurocam menggunakan sebuah algoritma yang dibuat oleh Professor Mitsukura dari Universitas Keio dan dikembangkan lagi oleh Neurowear. Membaca gelombang yang dihasilkan otak, alat ini bekerja menggunakan kombinasi algoritma komputer dan sensor untuk mencatat emosi yang ditimbulkan. Prinsip kerja dari alat ini adalah memberikan rangking user interest dari 0 hingga 100 terhadap tingkat emosi atau respon pengguna. Kamera pada iPhone akan merekam secara otomatis sebuah klip dalam format .GIF bila rangking yang diberikan diatas 60. Selain klip video, neurocam juga akan menyimpan lokasi dan waktu video itu direkam. Kamu bisa kembali melihat rekaman itu pada album foto.


Baca Juga: Konsep Produk Apple di Masa Depan (CloudMac, Magic Keyboard & iMmersion)


Dan selaras dengan pengungkapan Neurowear di situs resminya, perangkat ini belum akan dijual dalam waktu dekat namun ke depannya, Neurowear memiliki tujuan untuk memperkecil bentuk perangkatnya itu, sekaligus membuatnya lebih fashionable buat digunakan.

Saya jadi ingat kacamata milik Bezita, tokoh dalam komik Dragon Ball, dan bisa jadi dari sanalah ide Neurwear menciptakan perangkat ini. Ya mungkin saja. Anyway, tuliskan pendapatmu tentang perangkat ini di kolom komentar ya.

[source site_name = “neurowear” site_url = “http://neurowear.com/projects_detail/neurocam.html#About”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest