Follow Us

Update Sketsa Interaktif Marvel 2.2: Mendukung Beragam Format Gambar

Bagus Hernawan - Senin, 07 Juli 2014 | 17:01
Update Sketsa Interaktif Marvel 2.2: Mendukung Beragam Format Gambar

Para desainer antarmuka aplikasi pasti membutuhkan demo dari beberapa halaman sketsa aplikasi yang dibuatnya. Bila selama ini kamu harus menggunakan aplikasi video flash atau semacamnya, coba gunakan Marvel karya pengembang Marvel Prototyping yang sangat mudah digunakan.

Di pembaruan Marvel versi 2.2 yang baru saja rilis ini sang pengembang membuatnya tampil lebih lengkap dan mudah digunakan di perangkat iPhone. Berikut ini daftar lengkap pembaruan Marvel:

  • Don’t have a pen? You can now draw on the screen with your finger yo!
  • You can now add transitions to your prototypes! Flip, Slide, Pop and a bunch of others.
  • You can now add app icons to your prototypes!
  • More sharing options – show the world your prototype
  • Improved Dropbox importing, you can now import PSDs, GIFs, PNGs, JPEGs on Dropbox so if you’re away from a computer you can still put in your designs.
  • You can now logout! Ahhh the little things :)
  • Free printable paper templates – directly in the app! Email them to yourself and start sketching.
Pembaruan paling menarik adalah dukungan terhadap dokumen gambar seperti .PSD, .PNG, .GIF dan .JPEG. Kamu juga sekarang bisa memasukkan logo dari aplikasimu ke rancangan tersebut. Penambahan animasi untuk setiap transisi juga menjadi pembaruan yang menarik untuk dicoba.

Bagi kamu yang belum tahu, Marvel adalah aplikasi yang berfungsi mengubah beberapa sketsa antarmuka aplikasi menjadi lebih dinamis. Aplikasi ini cocok sekali untuk kamu yang harus mendemokan penggunaan aplikasi secara dasar dengan mudah.

Cara menggunakan Marvel sangatlah mudah, cukup dengan beberapa langkah sederhana. Kamu cukup membuat sketsa (bisa sederhana, bisa juga kompleks) lalu menghubungkan satu sketsa dengan lainnya semisal mode menekan tombol atau yang lainnya – tanpa coding. Setelah dirasa cukup, bagikan sketsa tersebut melalui email, pesan singkat atau Twitter.

Simak video penggunaan Marvel berikut ini jika kamu masih penasaran:

Marvel iPhone App Demo – Turn Sketches Into iPad & iPhone Prototypes from Murat Mutlu on Vimeo.

Kelebihan utama Marvel adalah mendukung akun Dropbox yang membuat pengguna lebih mudah memindahkan dokumen dari komputer ke Marvel di perangkat iOS. Kamu bisa membuat sketsa yang lebih serius di perangkat komputer kemudian unggah ke akun Dropbox yang telah terhubung dengan Marvel.

Tertarik menggunakan Marvel untuk membuat sketsa aplikasimu lebih dinamis? Segera unduh dari tautan di bawah ini, gratis..!

Download Marvel - Design and Prototype · Harga: Gratis


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest