Follow Us

Apple Gunakan CDN Miliknya untuk Kirimkan Update iOS 8 ke Pengguna

Andri Alfansyah - Jumat, 19 September 2014 | 12:57
Apple Gunakan CDN Miliknya untuk Kirimkan Update iOS 8 ke Pengguna

Perusahaan riset Deepfield (via Wall Street Journal) melaporkan bahwa Apple telah menggunakan Content Delivery Network miliknya sendiri dalam merilis upgrade iOS 8 ke pada publik kemarin.

“Until today, Apple used Akamai and other CDNs to deliver a large portion of their network traffic to consumers. Akamai is a content delivery network or CDN, so when your iOS device asked the network to download a new version, Akamai is the company that has the tens of thousands of servers around the world that would send you that update. Not so this time.”

Pada akhir Mei silam Apple berencana untuk membuat jaringan pengiriman konten atau Content Delivery Network (CDN) miliknya sendiri secara langsung ke iPhone, iPad, dan Mac, setelah lama mengandalkan CDN dari pihak ketiga, seperti Akamai. Dua bulan kemudian, tepatnya pada Juli, CDN Apple tersebut telah mulai beroperasi untuk mengirimkan OS X kepada pengguna.


Baca Juga:

Dengan telah mulai mengoperasikan CDN miliknya sendiri, berbagai layanan konten Apple, seperti iTunes, iTunes Radio, dan aplikasi dari App Store beserta update iOS dan Mac OS X diklaim dapat terkirim dengan cepat kepada para penggunanya.

[source site_name = “Wall Street Journal” site_url = “http://blogs.wsj.com/digits/2014/09/18/apple-relied-on-its-own-network-for-part-of-the-ios-8-upgrade/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest