Follow Us

Inilah Fitur-Fitur Baru Messages di iOS 8

Kuswanto - Selasa, 23 September 2014 | 18:44
Inilah Fitur-Fitur Baru Messages di iOS 8

Messages pada iOS 8 mendapatkan banyak fitur baru yang membuatnya lebih matang yang bisa menandingi aplikasi chat lain tanpa menjadi sebuah aplikasi kembung dengan fitur.

Fitur-fitur Messages di iOS 8 mengakhiri kefrustasian pengguna Messages yang memakai versi sebelumnya. Messages bisa jadi merupakan sebuah alasan wajib upgrade ke iOS 8.

Mungkin kamu sudah menemukan fitur-fitur baru tersebut setelah beberapa hari penggunaan. Tapi mungkin saja ada fitur yang kelewat, yuk kita simak satu persatu fitur baru yang ada di Messages iOS 8.

Mengubah Nama Grup

Kabar gembira! Sekarang di iOS 8 kamu bisa mengubah nama grup Messages. Di versi sebelumnya, grup hanya bisa memakai nama-nama kontak yang ada di grup tersebut.

Untuk mengubah nama grup. Buat grup seperti biasa dengan menambahkan beberapa kontak ke Messages. Kemudian tekan Details, di layar Details, swipe ke bawah sedikit untuk memunculkan Group Name. Entah apa alasannya Apple untuk menyembunyikan input Group Name.

Akhirnya Ada Opsi Do Not Disturb di Message

Frustasi dengan notifikasi grup atau teman yang cerewet? Menghapus grup percuma juga, karena apabila ada pesan baru masuk dan kamu berada dalam grup tersebut kamu grup tersebut akan muncul kembali.

Fitur Do Not Disturb untuk grup merupakan fitur yang memang ditunggu-tunggu. Tempatnya ada di layar Details. Fitur ini tersedia untuk percakapan grup atau hanya satu orang.

Apabila dinyalakan, kamu tidak akan mendapatkan notifikasi dari grup tersebut sampai kamu mengaktifkannya kembali.

Berbagi Lokasi Langsung di Message

Fitur ini cocok bagi yang sering berkomunikasi ketemuan melalui Messages. Kamu bisa memberi kabar lokasimu melalui Messages.

Messages akan memasukan attachment penanda (pin) lokasi ke percakapan. Temanmu nantinya bisa membuka penanda lokasi tersebut di aplikasi Map.

Terdapat dua pilihan berbagi lokasi. Pilihan pertama Send My Current Location, lokasi yang dishare hanya sekali itu saja. Apabila memilih Share My Location, kamu bisa memilih berbagi lokasi selama sejam, sehari atau selamanya. Fitur yang kedua mirip dengan fitur di aplikasi Find My Friends.

Proses Pengiriman Gambar Yang Lebih Bersahabat

Proses pengiriman gambar diperbaiki sehingga lebih mudah digunakan, serta ditambahkannya fitur pemberian komentar dan mengirim beberapa gambar sekaligus.

Editor : Kuswanto

Latest