Follow Us

Masa Unduh Gratis Album U2 Berakhir 14 Oktober

Bagus Hernawan - Senin, 13 Oktober 2014 | 14:32
Masa Unduh Gratis Album U2 Berakhir 14 Oktober

Masa promo album musik ‘Song of Innocence’ dari U2 yang digratiskan oleh Apple sejak Apple Event 9 September lalu akan berakhir besok. Dalam waktu sebulan lebih seminggu ini, 11 lagu dalam album tersebut telah diunduh oleh 26 juta pengguna iTunes di seluruh dunia. Eddy Cue, Apple senior VP of Internet Sofware & Service menyampaikan hal tersebut secara eksklusif kepada Billboard.

U2’s Songs of Innocence has racked up a staggering 26 million complete downloads since its Sept. 9 release as a free download..

Dampak positif dari album gratis ini, sebanyak 14 juta pengguna iTunes telah membeli berbagai album U2 lainnya yang tersedia di iTunes Store. Keuntungan yang berlipat untuk U2, karena selain Apple membeli lisensi albumnya selama sebulan, pendapatan tambahan juga diperoleh dari pengunduh album lain.

Tidak berhenti disitu strategi yang dimiliki oleh tim U2. Kabarnya album fisiknya akan dijual secara eksklusif mulai 14 Oktober di berbagai toko musik dunia. Perbedaan dengan versi iTunes adalah tambahan 10 lagu di dalamnya. Lagu-lagu tersebut adalah 6 versi akustik dan 4 lagu yang benar-benar baru. Billboard sendiri mengatakan bahwa hingga sekarang sudah ada 70 ribu pemesan untuk negara Amerika Serikat.


Baca Juga:


Kedekatan Apple dengan U2 memang sudah tidak dapat dipungkiri lagi. Mulai dari iPod Classic U2 Edition, ikon Artist di sistem operasi iPod, serta RED Product. Kira-kira habis ini, apalagi konsep kerjasama yang akan diusung U2 dan Apple?

Bagi kamu yang belum mengunduh, segera nikmati album Song of Innocence sebelum masa gratisnya berakhir besok.

[source site_name = “Billboard” site_url = “http://www.billboard.com/articles/news/6274359/itunes-numbers-u2-songs-innocence-album”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest