Follow Us

Alasan Sony Pictures Serahkan Produksi Film Biopic Steve Jobs ke Universal Studios

Andri Alfansyah - Selasa, 09 Desember 2014 | 13:38
Alasan Sony Pictures Serahkan Produksi Film Biopic Steve Jobs ke Universal Studios

Sony Pictures beberapa waktu lalu menyerahkan produksi film biopic Steve Jobs kepada Universal Studios tanpa alasan yang jelas. Namun, kabar terbaru dari Fusion (via 9to5Mac) menyebutkan keengganan Leonardo DiCaprio dalam proyek film tersebut menjadi alasan Sony Pictures angkat tangan.

Lebih lanjut, Sony membeberkan proyeksi keuntungan yang bakal didapatkan mereka turun sebanyak 25 persen setelah Leonardo DiCaprio menolak menjadi pemeran utama film Steve Jobs beberapa waktu lalu.


Baca juga:


Kendala aktor terus terjadi sampai Sony Pictures mempertimbangkan Christian Bale. Tapi, ia juga akhirnya menolak tawaran Sony Pictures untuk menjadi pemeran Steve Jobs.

Kendati demikian, Universal Pictures sudah mendapatkan aktor dan aktris utama pemeran steve Jobs, yaitu Michael Fassbander dan Seth Rogan yang dikabarkan bakal memerankan Steve Wozniak. Selain para aktor tersebut, Natalie Portman dan juga anak perempuan Steve Jobs, Lisa Brennan-Jobs akan ikut bagian dalam film tersebut.

Menurut rencana, Universal Studios bakal memproduksi film biopic Steve Jobs pada musim semi tahun depan. Ditulis oleh Aaron Sorkin dan disutradarai Danny Boyle, film ini akan berfokus pada tiga kejadian utama yang dialami mendiang Steve Jobs, yaitu perkenalan Mac, akuisisi NeXT, perkenalan iPod.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “http://9to5mac.com/2014/12/08/sony-leaked-steve-jobs-biopic-data/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest