Follow Us

Apple dan IBM Resmi Hadirkan Rangkaian Aplikasi Bisnis buat Korporasi

Andri Alfansyah - Kamis, 11 Desember 2014 | 10:20
Apple dan IBM Resmi Hadirkan Rangkaian Aplikasi Bisnis buat Korporasi

Apple dan IBM akhirnya resmi menghadirkan “MobileFirst for iOS Solutions”. yaitu 10 aplikasi iOS baru berbasis bisnis khusus bagi pengguna korporasi, seperti perbankan, ritel, layanan keuangan, telekomunikasi, pemerintah, dan maskapai penerbangan.

Adapun sepuluh aplikasi bisnis tersebut adalah Plan Flight dan Passenger+ (travel), Advise & Grow dan Trusted Advice (perbankan), Retention (Perusahaan asuransi), Case Advice dan Incident Aware (pemerintah), Sales Assist dan Pick & Pack (ritel), dan terakhir Expert Tech (perusahaaan telekomunikasi).

Seperti dikutip Apple Insider, SVP of Worldwide Marketing Apple, Phil Schiller, mengatakan bahwa ranah bisnis telah berubah menjadi bisnis mobile. Oleh karena itu, Apple dan IBM menghadirkan teknologi terbaik untuk membantu menyelesaikan pekerjaan.

“This is a big step for iPhone and iPad in the enterprise, and we can’t wait to see the exciting new ways organizations will put iOS devices to work,” said Philip Schiller, Apple’s senior vice president of Worldwide Marketing. “The business world has gone mobile, and Apple and IBM are bringing together the world’s best technology with the smartest data and analytics to help businesses redefine how work gets done.”

Sementara itu, Bridget van Kralingen, selaku SVP IBM Global Business Services, menyampaikan tujuan kolaborasi mereka didukung oleh pengalaman Apple yang tak ada bandingannya dalam merancang produk hebat.

“What we’re delivering aims directly at the new quest of business—smart technologies that unlock new value at the intersection of big data and individual engagement,” said Bridget van Kralingen, senior vice president, IBM Global Business Services. “Our collaboration combines IBM’s industry expertise and unmatched position in enterprise computing, with Apple’s legendary user experience and excellence in product design to lift the performance of a new generation of business professionals.”


Baca juga:


Aplikasi-aplikasi bisnis besutan Apple dan IBM tersedia buat iPhone dan iPad secara eksklusif dan aman serta terintegrasi dengan platform mobile dan solusi enterprise milik IBM dan AppleCare for Enterprise milik Apple.

[source site_name = “Apple Insider” site_url = “http://appleinsider.com/articles/14/12/10/ibm-apple-reveal-first-ios-apps-in-enterprise-partnership-including-travel-telecom-retail-government”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest