Follow Us

TriDim Innovations Tuduh iOS, Safari, Time Machine, dan Cover Flow, Langgar Paten

Andri Alfansyah - Kamis, 22 Januari 2015 | 14:51
TriDim Innovations Tuduh iOS, Safari, Time Machine, dan Cover Flow, Langgar Paten

Perusahaan pemegang paten, TriDim Innovations mengajukan tuntutan hukum kepada Apple karena dianggapnya telah melanggar dua paten manajemen dokumen dalam lingkup ruang kerja 3D dengan nomor 5,838,326 dan 5,847,709 yang mereka miliki.

Seperti dilaporkan MacRumors, dalam tuntutannya yang mereka ajukan di U.S. District Court for the Northern District of California minggu ini, TriDim Innovations menyebutkan Time Machine, Cover Flow, dan Safari di iOS 7 dan iOS 8 adalah produk Apple yang telah melanggar patennya.

“A computer controlled display system for displaying a three-dimensional document workspace is disclosed. One or more documents objects are present in the document workspace. The present invention provides for interaction with the collections, e.g. viewing, moving and storing, while balancing the necessary tradeoffs of rapid access, number of collections and associated documents, and available screen space.“


Baca juga:


TriDim Innovation sebenarnya telah mengajukan paten manajemen dokumen dalam lingkup ruang kerja 3D dengan menggunakan gesture ini sejak 1996. Namun dua paten tersebut kemudian berpindah tangan kepada Xerox.

Dalam tuntutannya, TriDim Innovation menuntut ganti rugi yang saat ini belum dikonfirmasi besarannya berapa kepada Apple. Selain tuntutan ganti rugi, Apple juga diwajibkan membayar proses hukumnya di pengadilan.

[source site_name = “MacRumors” site_url = “http://www.macrumors.com/2015/01/21/apple-tridim-patent-infringement/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest