Follow Us

(Konsep) iPhone 7 Keren dan Radikal dari Yasser Farahi

Andri Alfansyah - Rabu, 28 Januari 2015 | 14:24
(Konsep) iPhone 7 Keren dan Radikal dari Yasser Farahi

Jangan pernah mengharapkan Apple bakal menghadirkan desain faktor bentuk baru di iPhone generasi berikutnya, iPhone 6s, karena mereka tampaknya tak akan melakukannya jika merujuk pada kebiasaannya. Namun kita loncat saja ke generasi iPhone 7. Nah, bagaimana kira-kira desainnya ya?

Kamu tentunya bakal terkesima dengan desain iPhone 7 yang benar-benar radikal berikut ini dari seorang desainer grafis bernama Yasser Farahi asal Belanda. Ya, seperti dilansir dari Cult of Mac, ia menghadirkan konsep desain iPhone yang berbeda walau sedikit meminjam desain dari iPhone sebelumnya.

Konsep iPhone 7 yang ia desain memiliki faktor bentuk yang sangat tipis dengan layar Full HD 4,7 inci. Desain iPhone itu tidak lagi membulat halus di sisi atasnya, melainkan di bagian bawahnya saja. Menariknya tepiannya (bezel) juga telah dipangkas, tampil lebih tipis dan hampir tak terlihat.

Ada beberapa fitur keren yang dimiliki iPhone 7, yaitu kamera utama berkekuatan 12MP dengan kemampuan merekam video 4K dan 5MP di belakang, teknologi wireless charging dan speaker ganda di bagian atas dan bawah, dan RAM 5GB. Selain itu tombol volume kini ia pindahkan ke sisi kanan karena tidak menyukai letaknya yang terdahulu apabila ia menekan tombol power dan volume bersamaan.

Tidak hanya mendesain faktor bentuk iPhone 7, Yasser Farahi juga menghadirkan konsep desain iOS 9 yang sungguh berbeda namun tetap menarik. iOS tersebut memiliki desain ikon yang serba bulat.

Ini videonya:

iPhone 7 – Apple Concept Introduction by OVALPICTURE

Kehadiran konsep iPhone 7 ini dilatarbelakangi oleh tidak sukanya Yasser Farahi atas desain kamera yang menyembul dan garis antena di bagian case belakang iPhone 6. Namun, desain membulat seperti di iPhone 6 tetap dipertahankan agar nyaman dipegang, katanya.

“I designed an iPhone that I would love to hold in my own hand. It’s a phone which keeps the iPhone 6’s rounded, shiny edges, but without the chunky and all-too-visible antenna lines. I also hate the camera protrusion on the iPhone 6, and as a concept designer — not an engineer — think there must be some way of extruding the lens only when the camera app starts.”


Baca Juga: (Video) Konsep iOS 9 Keren dengan Fitur Melimpah dari Ralph Theodory


Wacana hadirnya iPhone 7 sendiri terlalu awal karena masih sekitar 2 tahun mendatang di mana Apple bakal meluncurkannya. Apapun desain iPhone 7 nantinya, hanya Apple yang tahu. Namun, desain iPhone 7 dari Yasser Farahi ini barang kali adalah yang kamu impikan dan bisa jadi referensi Apple buat menghadirkan konsep iPhone 7 dengan desain yang lebih radikal.

[source site_name = “Cult of Mac” site_url = “http://www.cultofmac.com/310197/7th-heaven-iphone-7-concept-everything-youre-wishing/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest