Follow Us

Apple Dipastikan Tunda Peluncuran Photos for Mac

Andri Alfansyah - Kamis, 29 Januari 2015 | 12:58
Apple Dipastikan Tunda Peluncuran Photos for Mac

Para Fanboy, sepertinya kamu harus menantikan aplikasi Photos for Mac lebih lama. Pasalnya, Apple dikabarkan menunda kehadiran aplikasi yang sebelumnya direncanakan meluncur awal tahun 2015 dan bakal menggantikan iPhoto dan Aperture itu.

Seperti dilaporkan Mashable, Apple telah menghapus referensi aplikasi Photos for Mac. Namun seperti dilansir dari laman Help miliknya, Apple menjanjikan Photos for Mac bakal segera hadir tanpa merinci kapan waktunya.

iCloud Photo Library is available with the new Photos app for iOS 8.1 or later. The Photos app for Mac will be available at a later date. You can also access your entire library from any Mac or PC at iCloud.com/photos.

Kendati demikian, Photos for Mac diindikasikan bakal menyambangi publik pada akhir bulan April mendatang. Apple tampaknya masih memerlukan waktu untuk menyempurnakannya. Jika kabar ini benar adanya, April akan menjadi bulan yang sibuk bagi Apple karena pada bulan yang sama Apple Watch juga akan meluncur.


Baca juga:


Janji Apple akan menghadirkan aplikasi Photos for Mac pada awal tahun 2015 ternyata bukan pada bulan Januari, Februari, atau Maret, melainkan bulan April. Hal ini sama seperti yang mereka rencanakan terhadap Apple Watch. Saat diperkenalkan pada September silam, mereka akan meluncurkannya awal tahun 2015 ini. Tapi Tim Cook akhirnya mengungkap bahwa April adalah awal tahun itu.

Sambil menunggu Photos for Mac hadir nantinya, kamu bisa mencoba aplikasi Lightroom dari Adobe. Kamu bisa menggunakannya untuk mentransfer perpustakaan foto dari iPhoto.

[source site_name = “Mashable” site_url = “http://mashable.com/2015/01/28/apple-photos-app-os-x-delayed/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest