Follow Us

Adobe Lightroom for iOS 1.3: Mode Presentasi & Edit Foto Kilat

Bagus Hernawan - Jumat, 06 Februari 2015 | 15:47
Adobe Lightroom for iOS 1.3: Mode  Presentasi & Edit Foto Kilat

Lama gak ada kabar, akhirnya Adobe merilis pembaruan untuk Lightroom ke versi 1.3 yang tersedia untuk iPad dan iPhone. Sekarang aplikasi pengolah foto yang dapat tersinkronisasi dengan versi di komputernya ini tampil lebih cerdas dan menarik. Mulai dari fitur menyalin pengaturan editing ke foto lain dan Presentation Mode untuk menunjukkan foto pada keluarga atau kerabat.

Berikut ini daftar lengkap pembaruan Adobe Lightroom 1.3:

  • Edit images faster by copying image adjustments and pasting them onto another photo
  • Easily find your favorite images !
  • Want to pass your device around the family to look at your photos? With Presentation Mode, you can do that without worrying about your flags, ratings and adjustments being accidentally changed.
  • Bug fixes for issues identified in earlier Lightroom mobile releases.
Untuk kamu yang biasa menggunakan Lightroom di OS X, pembaruan fitur pertama pasti tidak asing. Kamu cukup mengedit sebuah gambar dengan lengkap dan bisa menyalin beragam pengaturan tadi ke foto berikutnya – membuat pekerjaan jadi ringan dan cepat.

Sering menunjukkan koleksi foto kamu kepada klien atau keluarga di rumah? Nah Presentation Mode yang baru rilis di versi ii patut untuk segera kamu coba. Mode ini dapat menghilangkan berbagai atribut file kamu dan berfokus pada tampilan gambar saja – minimalis deh!


Baca Juga:

Bagi kamu yang belum mencoba, Adobe Lighroom for iOS dapat dinikmati gratis selama masa terbatas dengan membuat Adobe ID. Bila berminat untuk terus menggunakan, kamu dapat membeli akun berlangganan mulai dari $ 9.99 perbulan.

Segera unduh pembaruan Adobe Ligtroom untuk iPad dan iPhone dari tautan di bawah ini ya!

Download Adobe Lightroom CC · Harga: Gratis

Download Adobe Lightroom CC for iPad · Harga: Gratis


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest