Follow Us

(iOS 9) Apple Pusatkan Kendali HomeKit di ‘Home’

Bagus Hernawan - Kamis, 21 Mei 2015 | 15:11
(iOS 9) Apple Pusatkan Kendali HomeKit di ‘Home’

HomeKit adalah nama framework baru yang dikenalkan oleh Apple pada ajang WWDC 2014 lalu. Meskipun agak sunyi, tapi pengembangannya masih terus berjalan. Bahkan kabarnya akan hadir app bernama ‘Home’ di iOS 9 untuk mewadahi beragam aplikasi bertema koneksi perangkat iOS ke alat rumahan.

Bersumber dari 9To5Mac, Home akan dirilis dan didemokan di WWDC 2015 meskipun masih dalam fitur terbatas.

The Home application is currently represented by a “house” glyph atop a dark yellow background, and is said to be “fairly basic” in its functionality, including:

  • Wirelessly discovering and setting up compatible HomeKit devices
  • Creating a virtual representation of rooms in the home to easily organize and connect HomeKit devices
  • Utilizing the Apple TV as a hub connecting all of the HomeKit devices
  • Offering a series of screens to help users find new HomeKit devices and apps
Sayangnya para pengembang perabot dengan dukungan HomeKit masih belum mau bicara banyak mengenai hal ini. Mereka masih menutup diri tentang tanggal rilis perabotnya, hingga Apple resmi mengenalkan aplikasi tersebut kepada publik.


Baca Juga:

Saya sendiri berharap nantinya framework HomeKit lewat app Home dapat terintegrasi ke berbagai sistem bawaan iOS – Siri misalkan. Ya, membuka pintu atau mematikan perangkat di rumah via jarak jauh akan terlihat sangat canggih dan bergaya dengan kehadiran fitur tersebut. Setuju?

[source site_name = “9to5mac” site_url = “http://9to5mac.com/2015/05/20/apples-planned-ios-9-home-app-uses-virtual-rooms-to-manage-HomeKit-accessories/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest