Follow Us

Segera Sambangi, Ini Biaya Langganan Apple Music di Indonesia

Andri Alfansyah - Kamis, 18 Juni 2015 | 11:19
Segera Sambangi, Ini Biaya Langganan Apple Music di Indonesia

Apple telah mengumumkan bahwa layanan musik streaming Apple Music bakal tersedia di lebih dari 100 negara tanpa membeberkannya secara rinci pada WWDC lalu. Tapi ada kabar gembira buat kamu, ternyata Indonesia masuk ke dalam daftar negara di mana Apple Music akan segera menyambangi.

Seperti diungkapkan seorang pengguna iOS 8.4 beta bernama bernama Jerry Roring (@jrryror) di Twitter miliknya (via Daily Social), para pengguna perangkat iOS di Tanah Air bisa mengakses Apple Music dengan biaya langganan individu dan keluarga masing-masing sebesar Rp 69 ribu dan Rp 109 ribu per bulan.

Biaya paket langganan Apple Music ini terbilang lebih murah dari yang Apple patok dari biaya langganan layanan musik streamingnya di AS, yaitu $9,99 per orang dan $14,99 untuk keluarga yang terdiri atas 6 anggota.

Kendati demikian, biaya paket langganan Apple Music masih lebih mahal dari layanan sejenis, macam Rdio dan Guvera, yang sudah lama hadir di Tanah Air. Rdio mematok biaya langganan per bulan sebesar Rp 20 ribu buat versi web dan Rp 35 ribu buat versi mobile. Sementara Guvera mematok biaya langganan sebesar Rp 59 ribu buat versi mobile dan Rp 55 ribu per bulan buat versi web.

Biaya langgananan Apple Music hanya lebih murah jika dibandingkan dengan Deezer. Layanan streaming musik yang diklaim memiliki 16 juta pengguna aktif per bulannya ini mematok harganya sebesar Rp 73 ribu.


Baca juga:


Berbeda dengan layanan streaming musik di atas, Apple Music tidak menawarkan tier gratis. Namun kamu bisa mendengarkan musik melalui layanan radio bernama Beats 1 yang ada di Apple Music.

Menurut rencana, Apple akan meluncurkan Apple Music pada tanggal 30 juni mendatang di perangkat iOS 8.4. Menariknya, Apple tidak akan secara langsung memberlakukan biaya langganan Apple Music di atas karena mereka akan menggratiskannya buat semua pengguna selama 3 bulan. Dan, tidak hanya tersedia di platform iOS saja, Apple Music juga bakal hadir di platform Android dan Windows.

Thanks to Jerry

[source site_name = “Daily Social” site_url = “https://dailysocial.net/post/apple-music-indonesia/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest