Follow Us

Apple Berhenti Jualan iPhone 6, 6 Plus, & 5s Dengan Warna Emas

Andri Alfansyah - Kamis, 10 September 2015 | 16:33
Apple Berhenti Jualan iPhone 6, 6 Plus, & 5s Dengan Warna Emas

Begitu Apple mengumumkan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus tengah malam tadi di special event di San Francisco, jajaran iPhone 6, iPhone 6 Plus, dan iPhone 5s otomatis bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup murah.

Namun sayangnya walau Apple telah memangkas harga iPhone 6, iPhone 6 Plus, dan iPhone 5s sekitar $100, kamu tak akan lagi bisa membeli varian iPhone tersebut dengan balutan warna emas. Hal karena Apple sudah menghentikan penjualannya di toko online miliknya.

Terlihat dalam gambar seperti dilansir Cult of Mac, Apple kini hanya menjual varian iPhone 6, iPhone 6 Plus, dan iPhone 5s dengan dua balutan warna saja, yaitu Space Gray dan Silver. Sementara, kamu bisa mendapatkan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus lengkap dengan empat pilihan warna termasuk dua balutan warna emas baru, yaitu Yellow Gold dan Rose Gold.


Baca juga:


Dihentikannya penjualan iPhone 6, iPhone 6 Plus, dan iPhone 5s dengan pilihan warna emas di Apple Store Online tidak lain karena Apple menginginkan pengguna untuk mengupgrade iPhone miliknya dengan yang baru saja mereka umumkan.

Apple menurut jadwal akan segera memasarkan iPhone 6s dan iPhone 6s di sejumlah negara gelombang pertama pada tanggal 25 September mendatang. Namun para pengguna yang ada di negara tersebut bisa mulai melakukan pemesanan awalnya pada hari Sabtu ini.

[source site_name = “Cult of Mac” site_url = “http://www.cultofmac.com/388306/gold-6s/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest