Follow Us

LINE Akhirnya Mendukung 3D Touch & Mode Pencarian Cerdas

Bagus Hernawan - Selasa, 08 Desember 2015 | 10:00
LINE Akhirnya Mendukung 3D Touch & Mode Pencarian Cerdas

LINE Messenger for iOS kini sudah tersedia dalam versi 5.8. Grup pengembang Naver Japan akhirnya memberikan fitur 3D Touch bagi kamu yang sudah menggunakan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Tidak hanya itu, ada juga beragam pembaruan fitur yang dapat membuat kamu menggunakan LINE dengan lebih betah. Sebuh saja mode pencarian cerdas, pratinjau tautan dan beragam lainnya.

Berikut ini catatan lengkap pembaruan LINE versi 5.8:

  • With the new combined search, get results more easily and quickly than ever! Find everything you need in one place, from friends and messages to Keep, QR codes, and settings.
  • LINE now lets you filter stickers by your favorite creators.
  • You can also preview the content of URLs shared in chats.
  • We’ve added a 3D Touch-integrated new feature called Peek and Pop to the Chats list.
  • Easily sync your contacts to the LINE app on the Add Friends screen.
Fitur pertama yang wajib kamu coba adalah mode pencarian cerdas. Kini setiap kamu membuka Line dan masuk ke tab Friends atau Chat, silahkan swipe dari atas ke bawah untuk menampilkan kolom Search. Selain mencari nama teman, history pesan atau catatan lainnya, kini kamu juga bisa mengakses menu pengaturan! Ya, mirip mode pengaturan yang ada di iOS 9.

Lanjut ke mode pratinjau tautan ya! Kini setiap kamu mengirim atau menerima sebuah tautan, terdapat tampilan dan penjelasan dari tautan tersebut. Hal ini dapat membantu pengguna mendeteksi apakah tautan yang dikirimkan sudah betul atau masih ada salah ketik misalnya. Atau juga dapat melindungi kamu dari tautan jebakan atau hal kurang baik lainnya.

Sudah menggunakan iPhone 6s? Nah silahkan unduh pembaruan LINE ini ya! Pengguna bisa mendapatkan mode 3D Touch di ikon utama LINE pada homescreen. Ada 3 mode cepat yang dapat kamu akses – New Chat , My QR Code dan Mute. Sedangkan untuk penggunaan 3D Touch di mode Chats adalah fitur Peek and Pop alias tekan dan tahan untuk melihat jendela pesan yang ada di list.


Baca Juga:

Buruan Update Ya!

Masih banyak catatan menarik untuk pembaruan LINE yang dapat kamu nikmati. Seperti mode filterisasi Sticker berdasarkan kreator, mode auto Add Friends berbasis kontak di perangkat mobile device serta beberapa hal lainnya. Segera unduh pembaruan LINE ya! Gunakan tautan di bawah ini untuk akses lebih cepat dan mudah.

Download LINE ร‚ยท Harga: Gratis


LINE Messenger Sudah Tersedia Bagi Pengguna iPad


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest