Follow Us

Modus Penipuan ATM di Inggris Gunakan iPod Lawas

Andri Alfansyah - Selasa, 12 Januari 2016 | 14:26
Modus Penipuan ATM di Inggris Gunakan iPod Lawas

Banyak modus penipuan di ATM dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab dengan berbagai cara buat menjerat para korbannya. Namun cara yang satu ini sungguh tak biasa yaitu dilakukan dengan menggunakan perangkat iPod lawas.

Seperti dilaporkan Manchester Evening News (via Cult of Mac), seorang konsumen di Inggris merasa ada yang janggal di dalam mesin ATM ketika dia mau menarik uang. Penasaran, dia pun mencoba menariknya dan menemukan sebuah benda berwarna biru.

Ternyata benda tersebut diketahui merupakan sebuah perangkat iPod nano yang telah direkayasa sedemikian rupa. Kamera yang ada di alat pemutar musik itu digunakan buat mencuri nomor PIN ketika nasabah memasukkan kartu mereka ke dalam mesin ATM.

Pihak kepolisian kota Radcliffe, Inggris, pun telah mengeluarkan surat edaran yang memperingatkan masyarakat lokal untuk lebih waspada lagi dalam menggunakan mesin ATM.

Sementara itu, kasus ini sedang dalam proses penyelidikan pihak kepolisan buat mengetahui siapa dalang di balik peletakkan iPod nano yang digunakan untuk berbuat kejahatan di ATM.


Baca juga:


Kejadian di atas bisa jadi pelajaran berharga buat untuk lebih berhati-hati lagi dalam melakukan penarikan uang di ATM karena kejahatan serupa bisa terjadi di mana saja. Jika menemukan hal mencurigakan, ada baiknya kamu melaporkannya kepada pihak kepolisian.

Kabarnya, kasus penipuan di ATM di Manchester dengan menggunakan perangkat Apple bukan kali ini saja terjadi. Dalam 12 bulan terakhir, sejumlah perangkat iPod ditemukan digunakan buat modus yang sama.

[source site_name = “Cult of Mac” site_url = “http://www.cultofmac.com/406265/ipod-gets-new-lease-of-life-as-atm-pin-stealer/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest