Follow Us

Update Perdana Safari Technology Preview Sudah Dapat Diunduh

Bagus Hernawan - Kamis, 14 April 2016 | 09:01
Update Perdana Safari Technology Preview Sudah Dapat Diunduh

Tepat 2 minggu dari tanggal Apple merilis Safari Technology Preview, update perdana untuk peramban ini sudah tersedua. Kamu yang sudah mendaftar dan mencoba versi awal dapat segera mengunduh update ini di Mac App Store. Ada banyak sekali cartatan hal baru yang diberikan oleh Apple. Beberapa diantaranya ada di fitur JavaScript, CSS, Web API dan beragam hal lainnya.

Get a sneak peek at upcoming web technologies in OS X and iOS and experiment with these technologies in your websites and extensions.

Safari Technology Preview Release Notes

Release 2

  • Browser Differences
  • JavaScript
  • CSS
  • Web APIs
  • Web Inspector
  • Accessibility
  • Rendering
  • Media
  • Networking
  • Bug Fixes

Baca Juga:

Bagi kamu yang belum tahu, Apple merilis Safari Technology Preview untuk para pengembang atau pengamat teknologi peramban mencoba beragam fitur baru yang akan hadir di masa depan. Berbeda dengan strategi sebelumnya yang menghadirkan Safari dengan versi beta bersamaan dengan OS X, kali ini Safari Technology Preview dapat diunduh secara terpisah alias digunakan berdampingan dengan peramban Safari bawaan setiap OS X.

Cara untuk mendaftarkan diri di Safari Technology Preview juga tidak sulit, tinggal buka halaman Apple Developer dan ikuti langkah instalasi yang diberikan. Setelah itu setiap update yang hadri di aplikasi ini akan tersedia di Mac App Store.

Catatan lengkap untuk update Safari Technology Preview Release 2 dapat kamu cek di halaman berikut ini ya! Segea unduh jika kamu ingin mencobanya dan bagikan review singkat di kolom komentar.

[source site_name = “Apple” site_url = “https://developer.apple.com/safari/technology-preview/release-notes/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest