Follow Us

Kata Tim Cook Soal Reaksi Wall Street Terhadap Anjloknya Pendapatan Apple

Andri Alfansyah - Selasa, 03 Mei 2016 | 10:07
Kata Tim Cook Soal Reaksi Wall Street Terhadap Anjloknya Pendapatan Apple

CEO Apple Tim Cook mengatakan, reaksi Wall Street terhadap anjloknya jumlah pendapatan dan keuntungan Apple di kuartal kedua 2016 terlalu berlebihan. Nyatanya tidak ada perusahaan lain yang mampu meraih keuntungan hingga $10 milyar seperti yang bisa dilakukan perusahaannya.

Hal tersebut diungkapkan Tim Cook dalam wawancara terbarunya kepada Jim Cramer yang memandu acara Mad Money di saluran CNBC beberapa saat lalu, sebagaimana dilansir dari 9to5Mac.

I think that is a huge over reaction look we just had actually an incredible quarter by absolute standards 50 billion plus in revenues and 10 billion in profits. To put that in perspective the 10 billion is more than any other company makes so it was a pretty good quarter but not up to the Street’s expectations clearly.

Walaupun tidak bisa memenuhi harapan Wall Street, anjloknya pendapatan dan keuntungan di kuartal kedua 2016 dikatakan Tim Cook disebabkan rendahnya tingkat upgrade produk di tahun ini ketimbang tingkat upgrade yang lebih tinggi tahun lalu.

Namun Tim Cook mengatakan, yang terpenting bagi Apple adalah konsumen menyukai produk-produknya. Kepuasan dan kesetiaan konsumen untuk menggunakan produknya tidak pernah setinggi ini sebelumnya.


Baca juga:


Masih dalam wawancara, Tim Cook juga mengungkapkan Apple sedang menyiapkan inovasi baru yang bakal membuat pengguna mengupgrade ke iPhone generasi berikutnya.

….we’ve got great innovation in the pipeline new iPhones that will incent you and other people that have iPhones today to upgrade to new iPhones.

Selain itu, Tim Cook juga berbicara mengenai performa penjualan produk-produknya di Tiongkok dan India, serta layanan-layanan Apple, seperti Apple Pay dan Apple Music yang terus menunjukkan peningkatan.

Lebih lengkap mengenai wawancara Tim Cook dengan CNBC bisa kamu simak di tautan ini.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “http://9to5mac.com/2016/05/02/tim-cook-defends-aapl-cnbc-cramer/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest