Follow Us

Apple Punya Uang Tunai Tiga Kali Lipat daripada Google

Andri Alfansyah - Rabu, 25 Mei 2016 | 16:37
Apple Punya Uang Tunai Tiga Kali Lipat daripada Google

Perusahaan layanan investor, Moody, baru-baru ini merilis laporan termutakhirnya mengenai jumlah uang kas atau tunai yang dimiliki berbagai macam perusahaan di Amerika Serikat, termasuk Apple.

Dalam laporan Moody tersebut sebagaimana dilansir Geekwire, Apple tercatat sebagai satu-satunya perusahaan teknologi yang mengantongi uang kas paling besar yaitu mencapai $215,7 milyar.

Disusul selanjutnya oleh Microsoft dan Google di tempat kedua dan ketiga. Kedua perusahaan secara berurutan tercatat memiliki jumlah uang kas sebanyak $102,6 milyar dan $73,1 milyar.

Apple, Microsoft, dan Google jika digabungkan ketiganya menguasai 23 persen uang kas dari total uang kas yang dimiliki perusahaan non-keuangan di AS mencapai $1,68 triliun.

Perusahaan teknologi lain yang memiliki jumlah uang kas besar adalah Cisco dan Oracle. Mereka mengantongi jumlah uang kas masing-masing sebesar $60,4 milyar dan $52,3 milyar.

Untuk kali pertama, lima besar perusahaan yang memiliki jumlah uang kas paling besar dalam laporan itu dikuasai perusahaan yang bergerak di sektor teknologi.


Baca juga:


Tidak ketinggalan, Intel dan Qualcomm juga masuk dalam daftar perusahaan teknologi dengan uang kas besar. Masing-masing perusahaan itu duduk di posisi kesembilan dan kesepuluh.

Secara keseluruhan, perusahaan teknologi AS tersebut menguasai uang kas sebesar 46 persen dengan nilai uang kas mencapai $777 milyar.

Apple, Microsoft, dan Google dipercaya masih memiliki uang kas lebih besar di luar negeri. Moody memperkirakan ketiga perusahaan tersebut memiliki uang kas sebanyak $441 milyar atau 87 persen dari uang kas mereka.

[source site_name = “Geekwire” site_url = “http://www.geekwire.com/2016/apple-microsoft-google-hold-nearly-quarter-u-s-corporate-cash/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest