Follow Us

Layanan Buffer Mendukung Mode Jadwal Posting di Instagram

Bagus Hernawan - Rabu, 13 Juli 2016 | 10:19
Layanan Buffer Mendukung Mode Jadwal Posting di Instagram

Siapa yang tidak kenal Buffer? Layanan pembuat jadwal posting secara otomatis di beragam sosial media ini punya kabar baik untuk kamu pengguna Instagram. Kini layanan Buffer resmi menambahkan dukungan untuk sosial media berbasis foto dan video tersebut. Penasaran dengan info lengkapnya? Yuk simak dulu videonya berikut ini:

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Sesuai dengan penjelasan di atas, Buffer tidak bisa melakukan posting foto atau video ke Instagram secara langsung – sesuai dengan aturan yang dibuat. Layanan ini bekerja dengan cara mengajak kamu membuat draft yang tersusun dari foto atau video serta caption atau teks yang akan digunakan di Instagram.

Setelah memilih foto atau video dan menulis caption, silahkan masukkan draft tadi dalam rencana urutan posting di Instagram lewat layanan Buffer.com di peramban web. Atur juga jadwalnya seperti hari dan tanggal. Nah nantinya jika waktu yang kamu atur sudah tiba, aplikasi Buffer for iOS akan menampilkan notifikasi pengingat. Kamu tinggal membukanya dan akses Instagram dengan data yang sudah dijadwalkan tadi. Mudah dan menarik kan!


Baca Juga:


Salah satu contoh penggunaan jadwal posting ini adalah mengetes traffic penggemar kamu di Instagram atau memberikan promo, informasi khusus atau konten pada waktu tertentu. Meskipun tidak bisa bekerja secara otomatis seperti pada layanan Twitter atau Facebook rasanya mode ini sudah sangat membantu dan pengaturannya ekstra mudah.

Bagaimana, ingin mencoba layanan Buffer for Instagram? Silahkan nikmati fitur ini secara gratis untuk 1 akun Instagram ya! Jika lebih dari itu atau ingin membuat tim di Buffer, kamu dapat mulai mempertimbangkan langganan Buffer for Business.

Download Buffer: Social Media Manager ร‚ยท Harga: Gratis

[source site_name = “Buffer” site_url = “https://buffer.com/instagram”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest