Follow Us

Harga Saham Apple Naik 7% Usai Rilis Laporan Keuangan Kuartal 3 2016

Andri Alfansyah - Kamis, 28 Juli 2016 | 13:42
Harga Saham Apple Naik 7% Usai Rilis Laporan Keuangan Kuartal 3 2016

Meski laporan keuangan Apple di kuartal ketiga 2016 yang diumumkan kemarin menunjukkan hasil yang kurang menggembirakan, hal itu tak pelak membuat harga sahamnya jatuh. Sebaliknya harga saham mereka tercatat meningkat cukup signifikan.

Dalam pembukaan perdagangan saham NASDAQ pagi kemarin sebagaimana dilansir 9to5Mac, harga saham perusahaan pencipta iPhone ini mengalami peningkatan sebanyak 7.07 persen ke level harga $103,74 per lembar.

Bandingkan dengan harga saham Apple pada penutupan perdagangan saham NASDAQ sehari sebelumnya yang tercatat di bawah $100 per lembar, yaitu $97 per lembar. Bahkan harga saham terbaru ini lebih baik daripada pekan lalu yang hanya menyentuh level $101 per lembar.

Melambungnya harga saham Apple ini tidak lain disebabkan sentimen positif dari para investornya. Mereka dikabarkan cukup senang dengan proyeksi pencapaian keuangan Apple di kuartal keempat 2016 selanjutnya.

Pencapaian pendapatan dan keuntungan Apple dari penjualan produk dan layanannya selama kuartal ketiga 2016 sebelumnya mengalami penurunan. Apple mencatat pendapatan sebesar $42,4 milyar dengan keutungan mencapai $7,8 milyar di periode tersebut.


Baca juga:


Walau menurun dibandingkan periode yang sama tahun lalu, Apple mengatakan raihannya ini masih lebih baik dari yang diharapkan khususnya dari penjualan iPhone. Penjualan iPhone SE disebutkan menjadi pendorong utama penjualan produknya di kuartal tersebut.

Peluncuran iPhone 7 pada bulan September mendatang diharapkan bakal kembali meningkatkan pendapatan dan keuntungan Apple di kuartal selanjutnya. Kalau tidak di kuartal keempat, penjualan terbesar diprediksikan bakal terjadi di kuartal pertama tahun depan, seperti biasanya.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “http://9to5mac.com/2016/07/27/apple-aapl-opens-at-103-up-7-after-the-company-announced-better-than-expected-earnings-results/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest