Follow Us

Update iOS 10 Developer Beta 4: Emoji Baru dan Tambahan Suara Keyboard

Bagus Hernawan - Selasa, 02 Agustus 2016 | 11:59
Update iOS 10 Developer Beta 4: Emoji Baru dan Tambahan Suara Keyboard

Hari ini Apple merilis update iOS 10 Developer Beta 4 untuk para pengembang terdaftar. Kamu yang sudah menggunakan versi beta sebelumnya dapat segera mengunduh lewat menu Software Update atau laman Apple Developer. Ada beberapa perubahan menarik yang dapat kamu gunakan di iOS 10 Developer Beta 4, berikut ini beberapa catatan yang sudah kami temukan:

Emoji Baru

Sesuai dengan catatan di Apple Newsroom, update ini memberikan tambahan emoji dengan tema keberagaman gender. Tidak hanya itu, Apple juga memoles beberapa karakter emoji untuk membuatnya tampil lebih modern. Seperti efek bayangan pada beragam karakter smiley dan lain sebagainya.

Control Center

Mode akses cepat untuk beragam tombol dan fitur di iOS 10 ini sekarang memberikan sebuah welcome screen saat kamu pertama kali menggunakan. Tujuan utamanya adalah memberikan informasi bahwa Control Center di iOS 10 akan tampil dalam beberapa halaman yang bisa diakses secara swipe dari kiri ke kanan.

Haptic Feedback di iPhone 6s

Di update iOS 10 Developer Beta 3, Apple menambahkan mode Rest Finger to Unlock dan juga Haptic Feedback – khusus untuk pengguna iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Fitur tersebut memberikan pengguna getaran kecil dari 3D Touch saat menekan Power Button saat mengunci layar.

Nah sekarang fitur tersebut kembali dicabut. Mungkin Apple mendapatkan banyak keluhan atau merasa penambahan mode ini tidak cocok untuk diteruskan dalam penggunaan umum. Ada pengguna iPhone 6s atau iPhone 6s Plus yang sudah sempat mencoba fitur ini?


Baca Juga:

Suara Keyboard

Kini iOS 10 Developer Beta 4 punya beragam suara keyboard berbeda di tombol tertentu. Seperti tombol Space, Return, Shift atau ikon bola dunia untuk mengganti tampilan ke keyboard emoji. Fitur sederhana memang, tapi hal ini dapat membantu kamu mengurangi kemungkinan salah mengetik dengan lebih mudah dan cepat.

Beragam Perubahan Lain

Masih ada beberapa perbaikan dan perubahan yang diberikan Apple pada iOS 10 Developer Beta 4. Seperti mode Accessibility > Color Filter yang menambahkan efek pensil warna, perbaikan Notification Center dengan urutan tanggal dan bulan, serta app Home.

Bagi kamu yang sudah menggunakan iOS 10 Developer Beta sebelumnya, silahkan segera update ya! Jika terdaftar di laman Apple Public Beta Software, silahkan tunggu beberapa hari lagi untuk mendapatkan iOS 10 Public Beta terbaru yang isinya sama dengan versi ini. Atau jika kamu seorang pengguna iOS yang lebih nyaman menggunakan versi publik, silahkan bersabar menunggu iOS 10 versi pengguna umum yang kabarnya akan rilis September 2016.

[source site_name = “MacRumors” site_url = “http://www.macrumors.com/2016/08/01/ios-10-beta-4-tidbits/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest