Follow Us

Bukan Speaker Stereo, Ini Fungsi Grille Speaker Tambahan di iPhone 7

Andri Alfansyah - Senin, 15 Agustus 2016 | 10:19
Bukan Speaker Stereo, Ini Fungsi Grille Speaker Tambahan di iPhone 7

Sudah banyak rumor beredar menyebutkan bahwa iPhone 7 bakal dibekali speaker stereo. Hal itu ditunjukkan dengan adanya grille speaker tambahan sebagai pengganti diabsenkannya lubang jack headphone di iPhone generasi baru tersebut.

Namun bocoran skema desain terbaru berikut yang kami lansir dari NoWhereElse menunjukkan iPhone 7 tidak bakal mempunyai speaker stereo sebagaimana yang sudah didengungkan. Nyatanya grille speaker tambahan itu hadir untuk mempermanis tampilannya saja.

Lebih lanjut, adapun Apple menghadirkan grille speaker tambahan di bagian kiri bawah iPhone generasi berikutnya tersebut adalah untuk membuat desainnya tampak simetris satu sama lain.


Baca juga:


Meski demikian, kamu jangan salah mengira bahwa hadirnya grille speaker tambahan di iPhone 7 ini tidak memiliki fungsi sama sekali. Apple disebutkan bakal menyematkan mikrofon di dalamnya. Jadi salah satu lubang bakal berfungsi sebagai mikrofon sedangkan yang lainnya membuat tampilan desain iPhone 7 menarik.

Apple bukan kali saja menggunakan desain grille speaker tampak seperti speaker stereo. Sebelumnya mereka pernah juga menggunakannya di perangkat iPad mini dan iPhone 5 dimana salah satunya bertindak sebagai speaker dan lainnya sebagai mikrofon.

Meski banyak bocoran desain, rupa, dan bentuk iPhone 7, kita tentunya harus menunggu beberapa minggu lagi hingga Apple mengumumkan wujud asli dan fitur-fitur barunya pada awal September mendatang.

[source site_name = “NoWhereElse” site_url = “http://www.nowhereelse.fr/iphone-7-documents-internes-115043/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest