Follow Us

Fitur DM di Twitter Mendukung Informasi Pesan Terbaca dan Preview Tautan

Bagus Hernawan - Jumat, 09 September 2016 | 18:23
Fitur DM di Twitter Mendukung Informasi Pesan Terbaca dan Preview Tautan

Twitter kembali merilis fitur baru untuk mode pesan langsung atau yang biasa dikenal Direct Messages. Kini kamu dapat mengetahui siapa saja yang sudah membaca pesan yang dikirim dan juga tambahan fitur preview tautan yang dibagikan. Berikut ini videonya dari akun @TwitterID:

Kirim pesan dengan lebih seru lewat Direct Message! pic.twitter.com/S1Xk8m3ioV

— Twitter Indonesia (@TwitterID) September 9, 2016

Dapat kamu lihat pada video di atas, penggguna bisa membuat grup DM lalu berbagi tautan sebuah informasi menarik kepada teman atau keluarga. Untuk membuat fitur berbagi tautan web lebih menarik, kini Twitter memberikan mode preview seperti yang sudah ada di bagian timeline dari tweet ya.

Lanjut ke mode read receipts, kini kamu dapat melihat siapa saja teman dalam grup DM tadi yang sudah membaca pesan langsung. Hak ini tampil untuk memudahkan kamu mengetahui siapa saja teman yang sangat antusias dalam percakapan, atau mungkin malah sedang sibuk dengan urusan lain. Terakhir, Twitter melengkapi DM dengan fitur indikator mengetik untuk mengetahui secara real-time siapa saja sih teman yang sedang chatting bareng kamu atau ingin membalas pesan di saat yang sama.

Sedikit mundur ke catatan sebelumnya, DM di Twitter kini hadir tanpa batasan 140 karakter ya. Kamu tidak perlu khawatir harus mengirim beberapa pesan berurutan karena limitasi karakter. Kini fitur DM di Twitter terus meningkat sejak tengah tahun 2015 hingga sekarang mendapatkan 3 fitur baru yang sudah kita bahas di atas.

Apakah kamu sering menggunakan DM di Twitter untuk melakukan chat grup? Selamat menikmati fitur baru ya!

Download Twitter · Harga: Gratis

Source : MakeMac.com

Editor : Bagus Hernawan

Latest