Follow Us

Update iOS 10.1 Beta 2 dan macOS Sierra 10.12.1 Beta 3 Hadir untuk Public Beta

Bagus Hernawan - Kamis, 06 Oktober 2016 | 08:35
Update iOS 10.1 Beta 2 dan macOS Sierra 10.12.1 Beta 3 Hadir untuk Public Beta

Apple hari ini merilis update sistem operasi baru untuk kalangan Public Beta, portal bagi pengguna umum yang ingin mencoba iOS 10 dan macOS Sierra terbaru tanpa terdaftar sebagai Apple Developer. Yaitu iOS 10.1 Public Beta 2 dan macOS Sierra Public Beta 3. Jika kamu sudah menggunakan versi Beta sebelumnya, silahkan update dari pengaturan Software Update ya.

Bicara tentang iOS 10.1 Public Beta 2, daftar update yang diberikan sama dengan Beta 2 untuk para Apple Developer – rilis sehari sebelumnya. Yaitu perbaikan tampilan katalog sticker di iMesage, tombol Reply serta Reduce Motion yang bisa tetap aktif dan mendukung text effect.

Sedangkan untuk macOS Sierra, dari pengamatan kami tidak ada perubahan signifikan. Update ini hadir untuk membereskan beberapa bug system dan memberikan kestabilan sistem lebih baik bagi semua pengguna komputer Mac.


Baca Juga:

Sistem operasi iOS 10 dan macOS Sierra adalah update terbaru dari Apple untuk kamu pengguna iOS dan komputer Mac. Keduanya menawarkan beragam fitur baru yang saling terhubung dan dapat membantu pengguna menikmati beragam layanan dari Apple. Mulai dari iCloud Desktop, Universal Clipboard dan Apple Pay via Web serta masih banyak lagi lainnya. Apa sih fitur favorit dari iOS 10 dan macOS Sierra yang sering kamu gunakan? Bagikan di kolom komentar ya!

[source site_name = “MacRumors” site_url = “http://www.macrumors.com/2016/10/05/apple-seeds-ios-10-1-public-beta-2/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest