Follow Us

CIRP: Penjualan iPhone 7 Capai 43 Persen dalam 2 Minggu di Kuartal 3 2016

Andri Alfansyah - Senin, 24 Oktober 2016 | 13:47
CIRP: Penjualan iPhone 7 Capai 43 Persen dalam 2 Minggu di Kuartal 3 2016

Mengusung desain yang mirip seperti dua model iPhone pendahulunya, iPhone 7 dan iPhone 7 Plus tak lantas gagal menarik banyak konsumen untuk memilikinya. Meskipun baru dijual selama dua minggu di kuartal ketiga 2016, penjualan iPhone generasi baru tersebut di AS menyentuh angka yang fantastis.

Berdasarkan data yang dirilis Consumer Intelligence Research Partners (CIRP) (via Investors), penjualan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus tercatat menyentuh angka 43 persen dari total penjualan iPhone hanya dalam waktu dua minggu saja di kuartal ketiga 2016.

Dalam data CIRP, iPhone 7 menjadi yang paling banyak dipilih konsumen ketimbang iPhone 7 Plus. Secara rinci, co-founder CIRP Josh Lowitz membeberkan, penjualan iPhone 7 mencapai 31 persen. Sedangkan penjualan iPhone 7 Plus yang dilengkapi kamera lensa ganda membukukan penjualan 12 persen.

Lowitz mengatakan, meroketnya penjualan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus disebabkan hangatnya sambutan konsumen terhadap iPhone generasi baru tersebut. Alasan lain adalah karena sedikit konsumen yang membeli iPhone baru menjelang peluncuran iPhone 7.

“In a quarter with only two weeks of sales, iPhone 7 and 7 Plus grabbed significant share of iPhones sold,” Josh Lowitz, CIRP partner and co-founder, said in a statement. “We attribute this to slow iPhone sales in the weeks leading up to the launch of these two new models, as well as a positive reception for the new 7 and 7 Plus models.”


Baca juga:


Menariknya, 36 persen pembeli iPhone 7 dan iPhone 7 Plus berasal dari pengguna iPhone 6 dan iPhone 6 Plus. Sedangkan 17 persen berasal dari penguna yang mengupgrade dari iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.

Selanjutnya adalah penjualan iPhone SE. Total penjualan iPhone dengan layar 4 inci yang diluncurkan pada awal tahun ini terjual sebanyak 9% di AS pada kuartal yang sama.

Ternyata kasus penarikan Samsung Galaxy Note 7 belum lama ini terjadi tidak berpengaruh besar terhadap penjualan iPhone 7 dan iPhone 7. CIRP mencatat, 9 persen dari pembeli iPhone 7 dan iPhone 7 Plus berasal mantan pengguna Android.

Apple sendiri bakal segera menggelar event earning call untuk mengumumkan laporan keuangan dan pendapatannya selama kuartal terakhirnya besok waktu setempat. Dalam event itu, mereka bakal mengumumkan total penjualan iPhone, termasuk iPhone 7 dan iPhone 7 Plus.

[source site_name = “Investor” site_url = “http://www.investors.com/news/technology/click/apple-iphone-7-makes-big-q3-impact-in-just-2-weeks-of-sales/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest