Follow Us

Lama Ditunggu, WhatsApp Akhirnya Mendukung Video Call!

Bagus Hernawan - Rabu, 16 November 2016 | 12:03
Lama Ditunggu, WhatsApp Akhirnya Mendukung Video Call!

Setelah cukup lama hadir secara tertutup bagi pengguna Beta, WhatsApp akhirnya merilis fitur Video Call atau panggilan dalam bentuk video kepada pengguna iPhone. Dengan kehadiran fitur ini, WhatsApp resmi menjadi aplikasi chatting yang lengkap – komunikasi via chat, panggilan telepon dan juga video.

Introducing WhatsApp video calling. With free video calls, you can have face-to-face chats with your friends and family around the world. Data charges may apply. (requires iOS 8+)

Cara mengguankan fitur WhatsApp Video Call juga sangat mudah. Pastikan kamu sudah mengunduh update WhatsApp terbaru di App Store ya. Buka WhatsApp dan masuk ke tab Chats, pilih salah satu teman kamu. Langkah terakhir adalah menekan tombol Video Call, di bagian kanan atas layar. Pastikan teman yang ingin kamu hubungi juga sudah menggunakan WhatsApp terbaru dan minimal ada di iOS 8 atau sistem operasi lainnya yang mendukung.

Dari hasil percobaan tim MakeMac, WhatsApp Video Call belum mendukug CallKit ya. Jadi ketika kamu mendapatkan panggilan video, notifikasi di bagian atas akan hadir dan harus ditekan untuk masuk ke WhatsApp. Berbeda dengan fitur WhatsApp Call yang sudah mendukung CallKit di iOS 10 – tampilan seperti telepon biasa dengan tombol Answer dan tolak.


Baca Juga:


Sedikit mundur ke catatan yang pernah tim MakeMac bagikan, WhatsApp sekarang juga mendukung fitur kirim gambar GIF ya! Kamu juga dapat mencari beragam gambar GIF secara langsung di mode lampiran dokumen lalu kirim. Penjelasan lengkapnya dapat kamu baca di artikel berikut ini.

Apakah kamu sering menggunakan WhatsApp untuk aplikasi chat baik secara personal atau dalam grup? Atau punya aplikasi lain? Bagikan di kolom komentar ya untuk alasan kamu menggunakan WhatsApp atau nama aplikasi chat favorit lainnya.

Download WhatsApp Messenger ร‚ยท Harga: Gratis


Facebook Tambahkan Fitur Instant Video di Messenger for iOS


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest