Proyek ambisius mobil listrik otonom Apple masih terus berjalan. Kabar terbaru menyebutkan Apple minggu lalu sudah mengirimkan surat kepada National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) AS mengenai ketertarikan mereka dalam industri otomotif.
Dilansir Venturebeat, mewakili Apple, Director of Product Integrity Steve Kenner dalam suratnya mengatakan Apple tertarik untuk mengintegrasikan machine learning dan otomation di ranah transportasi, seperti yang dilakukannya di dalam produk dan layanannya.
Apple uses machine learning to make its products and services smarter, more intuitive, and more personal. The company is investing heavily in the study of machine learning and automation, and is excited about the potential of automated systems in many areas, including transportation.Masih dalam suratnya, Apple menyinggung soal sistem keamanan dari kendaraan otonom. Mereka disebutkan ingin punya kontrol terhadap aturan mengenai program data sharing.
Baca juga:
- Rilis di 2018, Produk AR Pertama Apple Bakal Dukung Mobil Listrik Otonom
- Apple Garap Sistem Operasi buat Mobil Listrik di Kanada
- Apple Tunjuk Bob Mansfield Jadi Kepala Proyek Mobil Listrik
Selain itu, Apple meminta kepada NHTSA untuk memperlakukan produsen otomotif baru dan produsen otomotif yang sudah lama berkecimpung dengan sama ketika nanti mobil listriknya siap diuji di jalanan. Menurut rencana, Apple bakal meluncurkan mobil listrik otonomnya pada tahun 2020/2021 mendatang.
Terakhir, Kenner mengungkapkan Apple siap bekerja sama dengan NHTSA dan pihak lainnya yang terkait sehingga manfaat sosial secara signifikan dari kendaraan otomatis dapat direalisasikan dengan aman, bertanggung jawab, dan cepat.
[source site_name = “Venturebeat” site_url = “http://venturebeat.com/2016/12/02/apple-tells-feds-new-entrants-to-auto-industry-should-get-same-testing-rights-as-incumbents/”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone