Follow Us

Sekali Lagi, Tesla Rekrut Desainer dari Apple

Bagus Hernawan - Kamis, 12 Januari 2017 | 16:37
Sekali Lagi, Tesla Rekrut Desainer dari Apple

Jika di berita sebelumnya ada Chris Lattner yang pindah ke Tesla setelah berkarir di Apple selama 11 tahun, kini ada orang lain yang ikut menyusulnya. Yaitu Matt Casebolt, pria yang sebelumnya menjabat sebagai Senior Director of Design di Apple. Dikutip dari 9To5Mac, Casebolt akan menjabat di Tesla sebagai direktur divisi teknik dan mekanisme.

Matt Casebolt, a high profile Senior Director of Design for Apple’s Mac lineup left the company last month for a role at Tesla as Sr. Director Engineering, Closures & Mechanisms

Bagi kamu yang belum tahu, Casebolt punya banyak andil besar di Apple selama beberapa tahun ini. Salah satunya adalah sebagai pemimpin di tim pengembangan MacBook Pro Touch Bar, Mac Pro tahun 2013 dengan warna hitam berbentuk tabung dan MacBook Air generasi pertama. Bahkan Casebolt juga memegang 52 paten untuk teknologi yang digunakan Apple. Namun sayangnya, di balik karirnya yang panjang dan cemerlang ini, Casebolt memilih untuk pindah ke Tesla untuk mengembangkan diri lebih lanjut.


Baca Juga:


Masih dari sumber yang sama, disebutkan juga bahwa mantan rekan kerjanya, Doug Field (bekas VP of Mac Hardware Engineering) juga sudah ada di Tesla selama beberapa waktu lebih dahulu. Tentunya ini bagiakna reuni kawan kerja lama, di bawah bendera yang baru.

Perang antara Apple dan Tesla ini sudah berlangsung selama beberapa tahun – terutama dalam hal merekrut karyawan dari pihak pesaing. Hal ini terjadi semenjak beberapa rumor dari Apple mengenai rencana pengembangan Apple Car yang sampai saat ini belum juga hadir – atau lebih tepatnya mudur dari target waktu.

[source site_name = “9to5mac” site_url = “https://9to5mac.com/2017/01/11/matt-casebolt-touchbar-macbook/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest