Follow Us

Twitter Merilis Fitur Hapus Cache Data untuk Pengguna iOS

Bagus Hernawan - Kamis, 09 Maret 2017 | 11:22
Twitter Merilis Fitur Hapus Cache Data untuk Pengguna iOS

Apakah kamu sering menggunakan Twitter? Jika iya, pasti Cache Data yang berisi gambar, video atau website yang sering dibuka akan berukuran cukup besar. Jika sebelumnya kamu harus menggunakan tips rahasia menghapus Cache Data di iOS, kini Twitter punya fiturnya secara langsung. Yaitu mode menghapus Media Storage dan Web Storage lewat aplikasi resminya di iOS.

We added a storage setting where you can see how much storage space caches use, with an option to clear them.

Cara mengakses mode ini juga sangat mudah. Berikut ini langkahnya:

  1. Update Twitter for iOS ke versi paling baru (6.7.31).
  2. Masuk ke tab Me – ikon Gir – Settings – Data Usage.
  3. Ada 2 pilihan di bagian bawah yaitu Media Storage dan juga Web Storage.
  4. Masuk ke Media Storage, tekan tombol Clear media storage untuk menghapus Cache Data di Twitter yang berbentuk foto, GIF atau video dari Vine.
  5. Masuk ke Web Storage, ada 2 pilihan yaitu Clear Web Page Storage atau Clear All Web Storage.

Baca Juga:


Dari hasil percobaan yang tim MakeMac lakukan, data yang lebih besar ada di bagian Media Storage. Ya, mungkin karena saya sering mengakses beragam foto atau video menarik yang ada di Timeline Twitter. Bagaimana dengan hasil percobaan kamu?

Selamat mencoba fitur menghapus Cache Data di Twitter for iOS. Bagikan penglaman kamu dan berapa banyak data yang berhasil terhapus, silahkan tweet ke akun @MakeMac ya!

Download Twitter ร‚ยท Harga: Gratis

Thanks Oscar!


Fitur Twitter Moments Mulai Rilis untuk Pengguna iOS


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest