Follow Us

Apple Merilis Update iOS 10.3 dan macOS Sierra 10.12.4 Beta 7

Bagus Hernawan - Jumat, 17 Maret 2017 | 07:52
Apple Merilis Update iOS 10.3 dan macOS Sierra 10.12.4 Beta 7

Tidak sampai sepekan dari update sebelumnya, hari ini Apple melanjutkan update iOS 10.3 dan macOS Sierra 10.12.4 dengan versi Beta 7. Pembaruan ini dapat diunduh oleh para pengembang terdaftar di Apple Developer dan juga Public Beta. Untuk pengguna iOS, silahkan masuk ke Settings – General – Software Update. Sedangkan untuk pengguna komputer Mac melalui Mac App Store – Updates.

Bagi kamu yang belum tahu, iOS 10.3 akan membawa banyak update menarik bagi pengguna dan juga pengembang aplikasi. Mulai dari fitur Find My AirPods, iCloud Profile yang lebih mudah diakses dan juga APFS (Apple File System) dengan mode enkripsi yang lebih aman. Di sisi pengembang, Apple siap memberikan fitur ganti ikon aplikasi tanpa merilis update dan juga mode peringatan aplikasi 32-bit yang tidak lagi didukung pada iOS masa depan – mungkin yang dimaksud adalah iOS 11.


Baca Juga:


Sementara untuk pengguna macOS Sierra, update kali ini sebetulnya terhitung cukup minimalis jika melihat fitur baru yang diberikan. Yaitu mode NIght Shift yang mengadopsi dari iOS. Fitur ini akan memberikan pengguna kemampuan untuk mengendalikan kecerahan warna layar yang lebih redup dan nyaman di mata – dengan cara menampilkan warna kekuningan. Mode ini dapat berjalan secara otomatis dengan pengaturan waktu atau akses lewat Siri dan juga Menu bar.

Dilihat dari waktu rilis versi Beta yang sudah semakin dekat, seharusnya Apple akan segera menghadirkan iOS 10.3 dan macOS Sierra 10.12.4 untuk pengguna umum. Kita tunggu saja ya, harapan saya update ini akan hadir di awal pekan depan atau mungkin akhir bulan Maret 2017. Bagaimana pendapat kamu?


Hampir 200.000 Aplikasi 32 Bit Bakal Usang di iOS 11

[source site_name = “9to5mac” site_url = “https://9to5mac.com/2017/03/16/ios-10-3-beta-7-macos-10-12-4-beta-7/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest