Follow Us

Apple Dikabarkan Bakal Bikin Chip Manajemen Baterai Sendiri buat iPhone

Andri Alfansyah - Rabu, 12 April 2017 | 12:03
Apple Dikabarkan Bakal Bikin Chip Manajemen Baterai Sendiri buat iPhone

Selain berencana bakal mengembangkan chip GPU sendiri buat iPhone dan iPad, Apple juga kabarnya bakal mengembangkan chip manajemen baterainya sendiri di masa yang akan datang.

Rencana Apple tersebut diungkapkan analis keuangan Bangkhaus Lampe. Dilansir Reuters, sang analis mengatakan bahwa Apple berencana mengganti komponen power management integrated circuits (PMIC) yang dipasoknya dari Dialog Semiconductor dengan komponen kustom buatannya sendiri.

“In our view, there is strong evidence that Apple is developing its own PMIC and intends to replace the chip made by Dialog at least in part,” Bankhaus Lampe analyst Karsten Iltgen said, referring to power management chips.

Tidak dalam waktu dekat ini, lampe lebih lanjut mengatakan bahwa Apple bakal mulai menggunakan komponen chip manajemen baterai buatannya sendiri secepatnya pada tahun 2019 mendatang.

Rencana Apple untuk berhenti memasok komponen PMIC dari Dialog Semiconductor dan menggantinya dengan komponen buatannya hadir bukan tanpa bukti. Lampe menyebutkan bahwa Apple membentuk tim yang terdiri dari insinyur-insinyur yang direkrutnya dari para supplier.


Baca juga:


Dalam rencananya ini, Apple diperkirakan bakal menghadapi sejumlah tantangan. Selain jumlah pegawai yang kurang banyak, hak kekayanan intelektualnya yang juga masih sedikit. Tim yang dibentuk Apple kabarnya berjumlah 80 insinyur. Bandingkan dengan Dialog Semiconductor yang punya 1.300 pegawai.

Menyusul hal ini, saham Dialog Semiconductor dilaporkan mengalami penurunan harga saham sebanyak 20 persen. Meski demikian, Apple disinyalir tidak bakal sepenuhnya memutuskan hubungan bisnis dengan supplier yang berbasis di Inggris tersebut. Mengingat mereka sangat menggantungkan bisnisnya kepada Apple. Apalagi lebih dari 70 persen pendapatannya berasal dari pencipta iPhone tersebut.

Sebagai informasi, PMIC berfungsi untuk mengatur pengisian baterai dan voltase yang diperlukan komponen-komponen lain di dalam iPhone, iPad, dan lainnya. Dengan chip buatannya sendiri, Apple tampaknya ingin punya kontrol lebih untuk memastikan umur baterai bisa lebih panjang.

[source site_name = “Reuters” site_url = “http://www.reuters.com/article/us-dialog-apple-idUSKBN17D0VF?feedType=RSS&feedName=technologyNews&utm_source=Twitter&utm_medium=Social&utm_campaign=Feed%3A+reuters%2FtechnologyNews”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest