Follow Us

Review Asphalt Street Storm, Games Drag Racing Bergrafis Menawan

Bagus Hernawan - Jumat, 16 Juni 2017 | 18:15
Review Asphalt Street Storm, Games Drag Racing Bergrafis Menawan

Gameloft hari ini resmi merilis games balapan terbaru dari keluarga besar Asphalt. Menggunakan nama Asphalt Street Storm, kamu akan diajak bermain balapan drag racing dengan beragam latar belakang kota ternama di dunia dan melawan beragam kelompok mobil paling ternama. Penasaran dengan tampilannya? Simak video berikut ini:

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Mengenal Asphalt Street Storm

Games Asphalt Street Storm menggunakan tema balapan drag racing. Bagi kamu yang belum tahu, drag racing adalah balapan di jalan lurus sepanjang 400 meter atau 800 meter dengan sistem duel atau 4 pembalap sekaligus. Tidak ada belokan atau rintangan apapun, semuanya hanya seputar kecepatan, ketepatan mengganti transmisi dan menginjak pedal gas untuk mendapatkan akselerasi terbaik.

Di awal permainan kamu akan mendapatkan beberapa panduan dasar untuk bermain di Asphalt Street Storm. Seperti memilih mobil, mengatur waktu yang tepat untuk ganti transmisi, jenis pertandingan dan juga mode upgrade kendaraan. Untuk jenis pertandingan, games Asphalt Street Storm menggunakan sistem yang mirip dengan seri Asphalt sebelumnya yang kamu kenal. Yaitu berdasarkan kota dan bisa membuka kota berikutnya dengan jumlah rangking tertentu.

Uang, Subscribers dan Berlian

Tidak seperti games sebelumnya yang menggunakan poin uang untuk membeli upgrade atau mobile baru, berlian untuk mempercepat proses update dan membeli benda istimewa. Di Asphalt Street Storm ada poin baru bernama Subscribers. Ya, poin ini akan bertambah secara otomatis setiap kamu memenangkan balapan mobil sebagai tanda popularitas.

Apa gunanya poin Subscribers? Dari hasil permainan tim MakeMac, Subscribers dihitung untuk membuka kota baru yang bisa kamu jelajahi saja. Nilainya juga seingat saya tidak pernah turun atau tidak bisa dijual. Mungkin saja bisa menggunakan sistem beli Subscribers lewat bagian in-app purchases setelah kamu bermain cukup jauh nanti.

Masuk ke mode pertandingan, ada arena 400 meter dan 800 meter di Asphalt Street Storm yang dipilih secara acak. Sedangkan untuk mode musuh yang kamu lawan, terbagi menjadi dua. Yaitu misi permainan yaitu melawan setiap kelompok mobil balap dengan 3 anggota secara bergantian lalu diakhiri dengan balapan 4P alias 4 mobil melaju bersamaan. Kedua adalah menantang pengguna lain di games Asphalt Street Storm secara virtual dengan tambahan nilai taruhan berupa poin uang yang sudah kamu kumpulkan sebelumnya.


Baca Juga:


Grafis Terbaik, Mode Upgrade Cukup Detail

Meskipun cara bermain yang diberikan sangat sederhana, namun bagian grafis tidak bisa dikatakan sembarangan. Banyak detail grafis menarik dari games ini yang tidak akan kamu temukan di games drag racing lainnya pada perangkat iOS. Ditambah lagi panduan di sepanja permainan yang cukup lengkap dan sebaiknya memang kamu simak alias tidak dilewatkan begitu saja.

Bicara games balapan dari Gameloft, mode upgrade pastinya menjadi hal wajib untuk diulik. Asphalt Street Storm punya mode upgrade yang bisa dibilang agak detail. Bayangkan saja, untuk bagian mesin ada 5 sub upgrade yang bisa dipilih mulai dari Pistons, Distributor, Injection System, dan lain sebagainya. Belum ditambah lagi bagian lain seperti rangka mobil, Turbo, NOS, knalpot dan juga ban yang memiliki sub upgrade dengan beragam pilihan. Saran saya, selalu upgrade setiap bagian dari mesin kamu secara bersamaan dan baru berpindah ke part lain. Sebagai catatan tambahan, pastikan juga untuk upgrade ban sesuai dengan cuaca pertandingan yang akan kamu hadapi.

Segera Unduh Asphalt Street Storm!

Masih banyak lagi bagian menarik dari Asphalt Street Storm yang bisa kamu mainkan. Mulai dari membeli beragam mobil menarik dalam tema sport, hypercars, muscle cars, membuat kustomisasi warna hingga melawan para pengguna lain di dunia. Sudah tidak sabar untuk segera bermain? Yuk unduh Asphalt Street Storm!

Games Asphalt Street Storm menggunakan batasan sistem operasi iOS 8 atau yang lebih baru dan ukuran aplikasi yang cukup besar yaitu 1.35 GB. Pastikan untuk menggunakan koneksi Wi-Fi yang stabil dan kencang untuk menguduh ini dan sepanjang bermain ya!

Download Asphalt Street Storm Racing ร‚ยท Harga: Gratis


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest