Follow Us

Cara Cepat Akses Fitur Smart Invert Colors di iOS 11

Bagus Hernawan - Jumat, 21 Juli 2017 | 18:08
Cara Cepat Akses Fitur Smart Invert Colors di iOS 11

Update iOS 11 diam-diam punya fitur Smart Invert Colors yang bisa dibilang mirip Dark Mode alias mode malam di perangkat iOS yang selama ini menjadi rumor hangat. Meskipun belum sempurna, Invert Mode ini sudah cukup menarik untuk dicoba oleh para pengguna iOS 11 di iPhone atau iPad. Ingin menggunakan fitur ini tetapi merasa terlalu repot saat harus masuk ke aplikasi Settings setiap saat? Simak cara rahasia untuk akses Invert Mode dengan mudah dan cepat berikut ini ya!

Cara Cepat Akses Fitur Smart Invert Colors di iOS 11

  1. Masuk ke aplikasi Settings.
  2. Akses ke bagian General – Accessibility.
  3. Pada bagian bawah pilih Accessibility Shortcut.
  4. Aktifkan mode Smart Invert Colors beserta fitur lainnya yang kamu butuhkan.
Baca Juga:

Selesai, sekarang kamu bisa keluar dari bagian Settings dan silakan coba pengaturan yang barusan dilakukan. Yaitu tekan Home Button 3x berturut-turut lalu kontak tampilan baru akan hadir dan pilih Smart Invert Colors untuk diaktifkan atau dimatikan. Sebagai catatan, pilihan ini akan hadir jika kamu mengaktifkan lebih dari sebuah pengaturan di Accessibility Shortcut. Misalkan mode AssitiveTouch, Zoom dan beberapa lainnya.

Tim MakeMac juga pernah membagikan tutorial Accessibility Shortcut lainnya yang cukup menarik. yaitu mode untuk membuat layar iPhone lebih gelap dari pengaturan yang biasanya digunakan. Dengan cara tersebut kamu bisa menggunakan iPhone di tempat yang sangat gelap tanpa takut silau atau membuat mata cepat lelah. Belum pernah mencoba tips rahasia tersebut? Simak panduannya berikut ini ya!

Cara Membuat Kecerahan Layar iPhone Lebih Gelap Dari Batas Normal

[source site_name = “9to5mac” site_url = “https://9to5mac.com/2017/07/20/how-to-assign-the-ios-11-dark-mode-smart-invert-colors-feature-to-a-home-button-shortcut/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest