Follow Us

Apple Rilis macOS High Sierra Public Beta 3

Bagus Hernawan - Rabu, 26 Juli 2017 | 12:48
Apple Rilis macOS High Sierra Public Beta 3

Apple hari ini resmi merilis macOS High Sierra Public Beta 3. Update yang ditujukan untuk pengguna umum yang terdaftar di Apple Beta Software Program ini dapat diunduh lewat Mac App Store jika kamu sudah menggunakan update sebelumnya. Silakan masuk ke tab Update dan unduh versi terbaru dari macOS High Sierra Public versi Beta.

Dari catatan yang tim MakeMac dapatkan, update ini serupa dengan macOS High Sierra Developer Beta 4 yang rilis kemarin. Perbaikan yang diberikan adalah ikon baru untuk aplikasi Contats, Now Playing Widget dan beberapa hal minor lainnya. Seperti kestabilan dan kompatibilitas sistem serta keamanan sistem operasi.

Bagi kamu yang belum tahu, macOS High Sierra pertama kali dikenalkan pada WWDC 2017. Sistem operasi baru ini akan dirilis untuk pengguna umum di sekitaran bulan September 2017 dan saat ini baru tersedia untuk pengguna di Developer Bera serta Public Beta. Di macOS High Sierra ada beberapa fitur baru seperti Metal 2, APFS, HEVC video playback dan juga peningkatan beragam aplikasi bawaan seperti Safari, Notes, Photos, Mail dan lain sebagainya.


Baca Juga:


Apakah ada Sahabat MakeMac yang sudah menggunakan macOS High Sierra Public Beta 3? Silakan bagikan review kamu di kolom komentar atau Twitter @MakeMac ya!


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest