Follow Us

Update iOS 11.3 Resmi Dirilis untuk Pengguna Umum

Bagus Hernawan - Jumat, 30 Maret 2018 | 06:17
Update iOS 11.3 Resmi Dirilis untuk Pengguna Umum

Setelah menunggu beberapa minggu dan mendapatkan sejumlah versi Beta, akhirnya update iOS 11.3 dirilis untuk pengguna umum. Update iOS 11.3 bisa dibilang merupakan update besar dan penting untuk pengguna iOS 11. Karena ada sejumlah fitur besar yang pertama kali dirilis atau berupa peningkatan dari fitur sebelumnya. Berikut ini sejumlah hal baru yang harus kamu tahu di iOS 11.3:

Update ARKit 1.5

Apple mengenalkan fitur AR alias Augmented Reality di iOS 11 untuk mengajak para pengembang membuat beragam aplikasi dan games yang lebih interaktif. Kini di iOS 11.3, ARKit atau framework untuk membuat aplikasi dan games dengan teknologi Augmented Reality mendapatkan update ke versi 1.5. Yaitu mendukung pemindaian dengan bidang vertikal seperti dinding atau objek tegak lainnya. Selain bidang vertikal, ARKit 1.5 juga mendukung resolusi hingga 50% lebih baik dan juga mode auto fokus untuk memaksimalkan proses pemindaian gambar.

Animoji Baru untuk iPhone X

Pengguna iPhone X dapat menikmati 4 Animoji baru jika sudah mengunduh iOS 11.3. Yaitu lion, bear, dragon dan skull. Cara penggunaan, sensitifitas dan beragam hal detail dari Animoji masih tetap sama, hanya ada update karakter tambahan saja.

Data & Privacy

Selesai mengunduh iOS 11.3, kamu akan mendapatkan jendela informasi mengenai Data & Privacy. Yaitu sebuah penjelasan mengenai notifikasi yang digunakan Apple atau aplikasi pihak ketiga ketika memerlukan akses ke data personal yang akan digunakan. Fitur ini hanya tampil jika memang diperlukan, berhubungan dengan keamanan dan layanan, serta mode personalisasi untuk pengguna. Tujuan dari kehadiran fitur ini adalah pengguna lebih merasa aman dan mengetahui kapan sebuah fitur atau aplikasi akan menggunakan data pribadi pengguna namun tetap aman.

Battery Health (Beta)

Update iOS 11.3 untuk pengguna umum juga memberikan fitur baru untuk melihat secara langsung Health Battery dari produk iPhone. Fitur baru ini ada di bagian Settings – Battery dan khusus tersedia di perangkat iPhone 6 atau lebih baru.

Apple juga menjelaskan bahwa pengguna iOS 10.2.1 hingga iOS 11 terbaru akan mengalami penurunan performa CPU jika baterai sudah dianggap lemah oleh sistem (ada di iPhone 6 hingga iPhone 7 Plus). Namun di iOS 11.3, kamu dapat mematikan fitur penurunan performa CPU ini dari bagian Peak Performance Capability di dalam Settings – Battery.

Apple Music Video

Pelanggan Apple Music yang sudah menggunakan iOS 11.3, akan menemukan konten Music Video dengan lebih mudah dan cepat. Kini kamu dapat menikmati beragam Music Video dari para musisi idola tanpa terganggu iklan. Music Video di iOS 11.3 juga mendukung Video Playlist loh!

Baca Juga:

Editor : Bagus Hernawan

Latest